HomeTips & TrickGreen & HealthyIngin Naik Gunung Minim Sampah? Simak Tips dari Abex dan Khansa saat...

Ingin Naik Gunung Minim Sampah? Simak Tips dari Abex dan Khansa saat Talkshow EIGER di Indofest 2024 Berikut!

Talkshow EIGER di Indofest pada 4 – 7 Juli 2024 yang mengusung tema “More Outdoor, Less Waste” kembali diadakan di Jakarta Convention Center, Jakarta.

Untuk mendukung pengusungan tema ini, EIGER di booth Indofestnya pada 7 Juli 2024 mengadakan sebuah talkshow dengan memakai tema yang sama.

EIGER mengundang 2 pegiat kegiatan outdoor, Alfira Naftaly Pangalila [Abex] dan Khansa Syahlaa, untuk menceritakan upaya mereka untuk tidak menghasilkan ketika berpetualang di luar ruangan. 

Profil Abex dan Khansa Syahlaa, Narasumber Talkshow EIGER di Indofest

talkshow EIGER di Indofest

Alfira Naftaly Pangalila yang biasa dipanggil Abex, berasal dari Jakarta, Indonesia yang tumbuh dengan kecintaannya terhadap petualangan sejak usia 8 tahun, belajar keterampilan bertahan hidup di hutan dari ayahnya.

Orang tuanya juga yang “menjebak” Abex untuk mau mendaki gunung. Namun, lama kelamaan ia pun jatuh cinta dan menjadikan mendaki gunung sebagai hobinya. Mereka ingin anaknya bisa mandiri dan survive sendiri.

Abex pernah belajar di jurusan Pariwisata dan selalu memiliki keinginan untuk bekerja di sektor ini sebagai operator/leader (pemandu).

Setelah bekerja sebagai sekretaris di sebuah perusahaan minyak dan gas Amerika, ia memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya dan memulai usahanya sendiri dengan mengoperasikan tur/perjalanan.

Rencana jangka panjangnya adalah untuk berkontribusi dalam proses konservasi Taman Nasional Indonesia dan tentu saja di seluruh dunia.

Abex di tahun ini berencana untuk mendaki Gunung Raung yang terletak di wilayah Besuki, Jawa Timur. 

Sementara itu, Khansa Syahlaa adalah seorang pendaki muda berusia 18 tahun asal Jakarta.

Siswa SMA Labschool Rawamangun ini sudah mulai mendaki gunung ketika masih berusia 5 tahun.

Hal ini dilakukan orang tuanya untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap alam di benak Khansa dengan mulai mendaki gunung. Gunung yang pertama dia daki adalah Gunung Bromo.

Saat ini, Khansa sedang berusaha untuk bisa mendaki gunung-gunung yang termasuk dalam seven summit dunia.

Dia sudah berhasil mendaki 4 dari 7 gunung yang termasuk dengan Gunung Aconcagua di Argentina menjadi gunung terbaru yang berhasil ditaklukan.

Dia berharap bisa mendaki 3 gunung yang tersisa agar bisa menaklukan seven summit.

Upaya Abex dan Khansa Mengurangi Limbah saat Mendaki Gunung ketika Talkshow EIGER di Indofest

Saat Talkshow EIGER di Indofest 2024, Abex dan Khansa memberikan beberapa tips yang bisa Eigerian lakukan untuk tidak banyak menghasilkan limbah ketika beraktivitas di gunung. Berikut beberapa caranya.

1. Merencanakan Perbekalan untuk Pendakian

Untuk mengurangi food waste, Abex dan Khansa menyarankan bagi Eigerian yang akan mendaki untuk merencanakan makanan dan obat-obatan yang dibawa.

Jika makanan dan obat-obatan yang dibawa sesuai kebutuhan, Eigerian tidak akan membuang banyak bahan makanan serta tidak banyak meninggalkan sampah di gunung.

2. Bawa Barang-barang yang Mudah Terurai

Cara ini bisa membuat barang-barang yang terpaksa harus ditinggalkan di gunung bisa terurai dengan cepat.

Hal ini akan mengurangi banyaknya limbah-limbah yang terabaikan di gunung dan menjaga lingkungan sekitarnya tetap lestari.

Baca Juga: Persyaratan Mendaki Gunung Semeru dan Tips Pendakian Aman

3. Melakukan Sosialisasi Tentang Pengolahan Sampah

Khansa dan Abex menyampaikan bahwa berdasarkan pengalaman mereka, gunung-gunung di Indonesia masih kurang mengetahui bagaimana cara mengolah sampah secara pribadi.

Hal ini membuat sampah-sampah ini tidak diolah kembali ketika dibawa turun oleh para pendaki yang membuatnya menumpuk. 

4. Mengetahui Peraturan Gunung yang Akan Didaki

Abex menyampaikan bahwa Eigerian yang akan mendaki harus tahu peraturan terkait limbah untuk gunung yang akan didaki.

Dia menyampaikan bahwa ada beberapa gunung di luar negeri yang bahkan mengharuskan para pendakinya untuk membawa kembali kotoran [feses] jika buang besar dan tidak boleh dikubur.

Penguburan kotoran ini tidak bisa dilakukan karena jumlah pendaki yang terlalu banyak.

Kurangi Limbah untuk Jaga Gunung Tetap Bersih

Dengan langkah-langkah kecil seperti yang sudah dijelaskan, Eigerian dapat berkontribusi untuk melindungi alam yang dicintai. Ketika berkontribusi melestarikan lingkungan, kamu bisa mengunjungi eigeradventure.com

Mari bersama-sama menjaga keindahan gunung tetap abadi untuk generasi mendatang. Bersama kita bisa menciptakan perubahan yang berarti. Terima kasih telah peduli pada kelestarian lingkungan!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru