HomeTips & TrickTraveling10 Wisata Alam Terbaik di Indonesia, Ini Daftarnya!

10 Wisata Alam Terbaik di Indonesia, Ini Daftarnya!

Jika kamu disodori penawaran, pilih tiga tempat wisata alam di Indonesia yang ingin kamu kunjungi, kira-kira titik mana yang kamu jadikan pilihan utama? Seperti kita tahu, potensi wisata alam terbaik di Indonesia begitu besar, karena secara alami negara kita dianugerahi keindahan yang luar biasa.

Mungkin nama-nama seperti Raja Ampat, kemudian Pulau Bali, hingga Danau Toba menjadi top of mind banyak orang, termasuk kamu yang membaca artikel ini. Nah, untuk bisa menjawab pertanyaan di awal tadi dengan lebih banyak opsi, kamu bisa melihat setidaknya 10 destinasi wisata alam terbaik di Indonesia pada artikel ini, untuk kemudian dapat kamu masukkan ke itinerary liburan yang kamu punya.

Untuk lebih detailnya, kamu bisa cek daftar 10 wisata alam terbaik di Indonesia berikut ini.

Baca Juga: 7 Wisata Alam di Sumatera Utara Paling Direkomendasikan

1. Taman Nasional Komodo

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: vladimircech via freepik.com

Adalah salah satu dari 21 Taman Nasional Model yang ada di Indonesia. Didirikan pada tahun 1980 lalu, lokasinya ada di Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Aktivitas wisata unggulan yang ditawarkan dari lokasi ini adalah keberadaan komodo yang merupakan spesies purba dan langka. Spesies ini hampir punah, dan hanya dapat ditemukan di area ini saja. Kadal raksasa ini dapat tumbuh hingga panjang 3 meter, dan berat mencapai 165 kilogram.

Tidak hanya komodo saja, taman nasional ini juga memiliki banyak spesies hewan lain. Mulai dari 28 jenis burung, ribuan spesies ikan, 385 spesies terumbu karang di area perairannya, dan 10 jenis lumba-lumba berbeda.

2. Raja Ampat

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: wirestock via freepik.com

Berbentuk kepulauan, Raja Ampat berada di jantung pusat segitiga karang dunia dan menjadi pusat keanekaragaman hayati laut tropis terkaya di dunia. Setidaknya terdapat 537 spesies terumbu karang, yang mengambil porsi sekitar 70% dari spesies yang ada di dunia.

Selain keberadaan spesies terumbu karang, Raja Ampat juga memiliki sekitar 1,320 spesies ikan serta 699 jenis moluska yang hidup di perairannya. Ini kenapa Raja Ampat masuk dalam daftar wisata alam terbaik di Indonesia.

Lokasi tepatnya berada di Kabupaten Raja Ampat dan Kota Sorong, Provinsi Papua Barat Daya. Keunikan dan daya tarik utamanya terletak pada keindahan laut yang luar biasa dan diminati oleh wisatawan di seluruh dunia.

3. Gunung Bromo

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: mumemories via freepik.com

Wisata alam di Gunung Bromo menjadi salah satu yang paling menarik di indonesia. Berstatus sebagai gunung berapi aktif, gunung ini menjadi bagian dari Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Meski aktif, namun pesonanya tetap diminati oleh banyak orang untuk dikunjungi setidaknya sekali dalam seumur hidupnya.

Lokasinya berada di tengah empat wilayah perbatasan kabupaten di Jawa Timur, yakni Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang, Kabupaten Pasuruan, dan Kabupaten Probolinggo. Jika dilihat dari acuan gunung lain, gunung ini berada di sebelah utara Gunung Semeru, dengan jarak kurang lebih 18 km dari pusat kawah.

Untuk aktivitas wisata unggulan dan keunikan yang ditawarkan adalah keindahan kawahnya, Air Terjun Madakaripura, Seruni Point, hingga area Pasir Berbisik. Kamu juga bisa mendatangi Puncak B29 dan B30 Bromo yang terkenal sebagai salah satu tempat camping dan melihat matahari terbit dan terbenam.

4. Danau Toba

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: fabio.lamanna via freepik.com

Danau Toba merupakan danau vulkanik terbesar yang ada di Indonesia dan dunia. Secara ilmiah, danau ini terbentuk akibat dari letusan gunung berapi yang terjadi pada 74,000 tahun yang lalu. Letusan ini juga membawa perubahan iklim dunia, di samping memunculkan Danau Toba dan Pulau Samosir yang ada di tengahnya.

Untuk lokasinya sendiri berada di Provinsi Sumatera Utara, tepatnya di kaldera gunung superbulkan. Dengan luas 1,130 kilometer persegi, kedalaman maksimal dari danau ini sendiri ada di 508 meter. Untuk sampai ke sana, kamu bisa mendarat di Bandara Silangit, kemudian menggunakan mobil atau taksi langsung menuju ke Danau Toba dengan perjalanan sekitar satu jam.

Untuk daya tarik yang bisa dikunjungi, selain tentu keindahan Danau Toba, juga ada Bukit Holbung, Air Terjun Situmurun, Gunung Pusuk, Pulau Samosir, dan Pertunjukan Sigale-gale.

5. Pulau Bali

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: jcomp via freepik.com

Well sepertinya tidak perlu penjelasan lebih lanjut tentang pulau cantik yang satu ini. Dikenal karena keindahan alam dan budayanya yang unik, Pulau Bali selalu memiliki daya tarik luar biasa bagi wisatawan asing atau lokal.

Pulau Bali berada di area Indonesia Tengah, dan menjadi provinsi tersendiri. Seru untuk menjadi tempat healing dan berpetualang, kamu bisa menemukan banyak sekali destinasi wisata alam di pulau tersebut.

Beberapa aktivitas wisata yang bisa dicoba terkait dengan alam antara lain adalah arung jeram di Sungai Ayung, kemudian wisata air di Pantai Tanjung Benoa, Air Terjun Kanto Lampo, keindahan kebun bunga di Desa Temukus, hingga suasana sejuk di Kintamani dan Gunung Batur.

Baca Juga: Travel Checklist Lengkap: Panduan Anti-Ribet untuk Liburan

6. Taman Nasional Ujung Kulon

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: Indonesia Travel

Selanjutnya adalah Taman Nasional Ujung Kulon. Lokasi ini terletak di Provinsi Banten, dan masuk dalam wilayah Kecamatan Sumur dan Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Pandeglang. Taman ini pertama kali ‘ditemukan’ oleh Franz Wilhelm Junghuhn pada tahun 1846.

Taman nasional ini bahkan menjadi lebih luas setelah terjadinya amukan Gunung Krakatau yang memicu terjadinya tsunami hingga 15 meter. Namun taman nasional ini lekas pulih dan menjadi lebih besar justru setelah kejadian tersebut.

Aktivitas wisata unggulan yang menjadi sorotan dari Taman Nasional Ujung Kulon adalah keindahan lanskap alamnya. Kemudian kamu bisa menemukan Pulau Peucang yang menyediakan lokasi snorkeling, diving, hingga melihat kehidupan satwa liar.

Kamu juga bisa mengunjungi karang Copong yang ada di bagian utara Pulau Peucang, dengan sunset keren dan latar laut lepas yang indah.

7. Nusa Penida

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: diana.grytsku via freepik.com

Nusa Penida adalah sebuah pulau kecil yang ada di bagian selatan dari Pulau Bali. Nusa Penida dan Pulau Bali dipisahkan oleh Selat Badung, salah satu hal yang membuat Nusa Penida terjaga keasriannya hingga sampai saat ini.

Jika berbicara lokasi, Nusa Penida berada di sebelah selatan Pulau Bali, bersama dengan Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan. Kamu bisa mendatangi Nusa Penida dengan menggunakan fast boat dari Bali, yang berangkat dari Pantai Sanur. Tapi tenang, kamu bisa berangkat dari beberapa pantai lain yang ada di bagian selatan pulau ini.

Ketika kamu datang ke sana, kamu akan disuguhkan dengan salah satu wisata alam terbaik di Indonesia. Keberadaan Pantai Kelingking, Angel’s BIllabong dan Broken Beach, Crystal Bay, Diamond Beach, Pantai Atuh, serta Thousand Island Viewpoint. Kamu juga bisa mengunjungi Manta Point untuk melihat ikan pari berenang bebas.

8. Kawah Ijen

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: freedomnaruk via freepik.com

Di urutan kedelapan daftar wisata alam terbaik di Indonesia adalah Kawah Ijen. Terkenal dengan wisata ikonik api birunya, Kawah Ijen juga menarik minat banyak sekali wisatawan lokal dan turis asing setiap tahunnya.

Keindahan utama dari lokasi ini adalah pemandangan dan kecantikan danau yang ada di bagian puncaknya. Di dunia, Kawah Ijen termasuk dalam danau air asam terbesar yang bisa ditemukan, sehingga memiliki keunikannya sendiri.

Kawah Ijen berlokasi di Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur. Untuk sampai kesana kamu bisa berangkat dari titik lokasi Stasiun Banyuwangi Kota, kemudian menuju ke arah Kecamatan Licin dan Desa Banyusari. Dari sana kamu tinggal berangkat menuju ke Pos Paltuding, yang menjadi pos pertama untuk pendakian.

Daya tariknya tentu adalah keindahan Kawah Ijen yang menakjubkan, titik menikmati sunrise, serta pesona api biru yang sangat indah ketika disaksikan ketika malam hari.

9. Kepulauan Derawan

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: Indonesia Travel 

Kepulauan Derawan merupakan area kepulauan yang ada di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Keindahan alam area ini terkenal hingga ke mancanegara, sehingga menarik minat banyak sekali turis untuk datang menyambanginya.

Jika dilihat dari sisi geografis, kepulauan ini berada di semenanjung utara perairan laut Kabupaten Berau, yang terdiri dari Pulau Panjang, Pulau Raburabu, Pulau Samama, Pulau Sangalaki, Pulau Kakaban, Pulau Nabuko, Pulau Maratua, dan Pulau Derawan.

Untuk aktivitas wisata yang bisa dilakukan, kamu bisa mencoba bersepeda keliling pulau, bermain di area pantai pasir putih, menikmati sunset berkunjung ke Gusung Pasir Sanggalau, snorkeling, hingga melihat penyu bertelur di malam hari.

10. Wakatobi

Wisata alam terbaik di indonesia
Sumber: Indonesia Travel

Menjadi destinasi wisata alam terbaik di Indonesia terakhir dalam daftar ini, Wakatobi adalah kepulauan yang berada di bagian tenggara Provinsi Sulawesi Tenggara. Namanya sendiri diambil dari singkatan empat pulau utama yang ada, yakni, Wangi-Wangi, Kaledupa, Tomia, dan Binongko.

Popularitas kepulauan ini datang dari keindahan alam bawah laut yang luar biasa, dan diklaim tidak memiliki tandingan. Ekosistem terumbu karang yang sangat baik, menjadi tujuan utama pecinta diving dan snorkeling untuk menikmati karya Sang Pencipta.

Pesona wisata yang ditawarkan mulai dari Taman Nasional Wakatobi, Pulau Kaledupa, Pulau Binongko, Kampung Honga, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Panduan Lengkap Membuat Travel Itinerary untuk Backpacking 

Dengan setidaknya 10 rekomendasi wisata alam terbaik di Indonesia, kini kamu tak lagi kebingungan mengalokasikan waktu libur yang kamu punya. Cukup buat itinerary dari kesepuluh opsi yang ada di atas tadi, dan dijamin kamu mendapatkan pengalaman luar biasa untuk mengisi waktu liburanmu.

Tentu, informasi tentang daftar wisata alam terbaik di Indonesia ini diberikan agar dapat digunakan semaksimal mungkin untuk pengalaman unik liburanmu. Agar menjadi lebih seru dan lancar, dukung setiap aktivitas seru dan penjelajahan alam ini dengan perlengkapan solid dari EIGER Adventure. Mulai dari alas kaki, pakaian, jaket, celana, aksesoris, dan berbagai outdoor gear lain kamu bisa menemukan berbagai perlengkapan pendakian dengan mengunjungi EIGER Adventure Store (EAS) terdekat di kotamu. Agar lebih praktis dan mudah, kamu juga bisa belanja lewat mobile apps EIGER Adventure yang sudah bisa kamu unduh di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS. Produknya lebih lengkap dan dijamin ori. Dapatkan juga promo dan gratis ongkir ke seluruh wilayah Indonesia!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru