HomeTips & TrickMountaineeringFilm Petualangan yang Cocok Ditonton Pegiat Outdoor!

Film Petualangan yang Cocok Ditonton Pegiat Outdoor!

Tak hanya memikat para penonton dari alur ceritanya, sebuah film juga dapat meninggalkan kesan lewat latar tempat, karakter, dan konflik yang dihadirkan. Berikut rekomendasi film petualangan untuk tontonan akhir pekan.

Terlebih film-film bertema petualangan mampu memberikan sensasi berbeda lewat kisah perjalanan berlatar panorama alam yang memanjakan mata.

Umumnya, film petualangan memiliki cerita yang berpusat pada perjalanan tokoh utamanya menjelajahi alam bebas yang eksotis dengan misi tertentu yang sarat makna dan pembelajaran.

Kita sebagai penonton pun serasa diajak ikut bertualang, melewati berbagai rintangan, bahkan dapat menimati keindahan alam yang ada di dalamnya.

Buat kamu yang menyukai dunia luar ruang, menonton film petualangan mungkin cocok untuk mengisi waktu luangmu. Berikut ini daftar film petualangan yang cocok buat kamu hobi berkegiatan di alam bebas.

Baca Juga: 17 Film tentang Lingkungan yang Menggugah Kesadaran

Rekomendasi Film Petualangan

1. Stand by Me (1986)

Film Petualangan
Source: IMDB

Stand by Me adaptasi karya tulis Stephen King berjudul The Body yang jadisalah satu film paling berpengaruh dalam sejarah.

Film ini bahkan mendapat nominasi di ajang paling bergengsi, Oscar untuk Best Adapted Screenplay, serta dua nominasi Golden Globes untuk Best Drama Motion Picture dan Best Director.

Sinopsis:

Menceritakan kisah perjalanan empat orang remaja berusia 12 tahun yang menyimpan luka di hati karena perlakuan keluarga dan masyarakat.

Empat sahabat ini memulai perjalanan musim panas mereka setelah tersiar kabar hilangnya seorang anak laki-laki. Mereka pun pergi ke hutan dan mendaki gunung untuk menemukan anak yang hilang itu.

Selama perjalanan yang ditempuh, keempatnya justru belajar tentang diri mereka sendiri dan menemukan arti persahabatan.

Review:

Akting dari para aktor remaja ini dinilai sangat natural, sehingga mampu membangun rasa simpati kepada setiap karakternya.

Selain itu, film ini juga membuka hati para penonton, bahwa masa kecil yang penuh kesulitan ini bisa teratasi ketika kamu memiliki orang terdekatyaitu sahabat.

Trivia:

Setelah sang sutradara, Rob Reiner mengajukan skrip filmnya kepada Stephen King, sang novelis tampak gemetar hingga tak mampu berkata. Ia menyebutkan film ini merupakan adaptasi terbaik yang yang pernah ia jumpai.

2. Film Petualangan The Way (2010)

Film Petualangan
Source: movieguide.org

Film produksi Amerika-Spanyol ini dibesut secara independen selama 40 hari dengan tim produksi yang terdiri dari 50 orang dan hanya menggunakan beberapa kamera untuk keperluan shooting.

Diperankan oleh aktor kawakan, Martin Sheen, The Way ditayangkan perdana di Toronto International Film Festival 2010 dan berhasil memperoleh rating memuaskan, yaitu 83% dari Rottentomatoes.

Sinopsis:

Cerita dibuka dengan bagaimana seorang dokter mata yang telah mapan menerima kabar bahwa anaknya meninggal dalam kecelakaan saat menempuh rute Camino de Santiago.

Hubungan yang kurang dekat antara keduanya pun membuat sang ayah diliputi rasa bersalah.

Setelah mengkremasikan tubuh sang anak, sang ayah membawa abunya dan berniat menyelesaikan peziarahan anaknya yang belum tuntas, yaitu berjalan kaki sejauh 800 kilometer sampai ke Katedral Santiago de Compostela.

Review:

Film ini tidak hanya memberikan keindahan yang berarti lewat makna dan pesan yang dikandungnya, tetapi juga indah secara visual dan audio.

Sang sutradara, Emilio Esteves secara brilian dapat menangkap keindahan setiap lokasi yang menjadi rute El Camino. Selain itu, pilihan soundtrack yang disajikan pun terbilang tepat dan cukup menggambarkan emosi adegan yang sedang terjadi di layar kaca.

3. Moonrise Kingdom (2012)

Source: athenacinema.com

Siapa di sini yang menyukai karya-karya dari Wes Anderson? Nah, jangan sampai kelewatan nonton Moonrise Kingdom, ya.

Film bergenre comedy drama ini lahir dari ide lama sang sineas mengenai romansa pada sepasang remaja. Memang, menginjak usia tanggung ini menjadi masa-masa yang indah dan penuh kenangan.

Tayang perdana di Cannes Film Festival 2012 dan mendapatkan banjir pujian dari banyak orang karena telah menghadirkan film dengan tema cinta masa muda, seksualitas, dan kesehatan mental remaja.

Film ini pun berhasil memperoleh nominasi Oscar untuk Best Original Screenplay dan meraih penghargaan Golden Globes untuk Best Musical or Comedy.

Sinopsis:

Sam Shakusky menghabiskan liburan musim panas bersama teman-teman sebayanya di Camp Ivanhoe. Sementara, Suzy Bishop tinggal di sebuah rumah bernama Summer’s End yang berlokasi di area pulau New Penzance.

Karena jaraknya cukup dekat dengan Camp Ivanhoe, kedua anak ini pun bertemu saat sedang menonton pertunjukan teater.

Kesamaan sifat dan cara berpikir membuat persahabatan Sam dan Suzy kian erat hingga akhirnya saling jatuh hati. Hal ini kemudian membuat Sam dan Suzy menyusun aksi gila untuk memulai petualangannya kabur dari pulau New Penzance.

Review:

Moonrise Kingdom jelas akan sangat mudah untuk disukai mereka yang memang semenjak awal telah familier dan senang dengan cara Anderson mengeksplorasi kekelaman hidup melalui cara penceritaan yang komikal serta tampilan visual yang begitu indah.

Melalui film ini, Anderson berhasil menghadirkan sebuah kisah cinta yang mampu terasa begitu hangat tanpa pernah menyajikannya sebagai drama romansa yang klise.

4. Wild (2014)

Film Petualangan
Source: media-amazon.com

Film asal Amerika Serikat yang dibesut oleh Jean-Marc Vallee ini mengangkat kisah nyata seorang penulis sekaligus podcast host, Cheryl Strayed. Diperankan oleh Reese Witherspoon, film berjudul Wild ini ditayangkan pertama kali di Telluride Film Festival 2014.

Selain mendapatkan respon yang positif, Wild juga berhasil mencetak box office dengan perolehan hampir dua kali lipat bujet produksinya, serta berhasil masuk dalam nominasi Oscar 2015 untuk Best Actress dan Best Supporting Actress.

Sinopsis:

Bercerita tentang perjalanan solo backpacking yang dilakukan oleh Cheryl Strayed pada tahun 1995 setelah bergulat dengan masalah pribadi yang membuat hidupnya berantakan.

Dengan berbekal sebuah ransel, Strayed berkelana sejauh 1.100 mil, mendaki Pacific Crest Trail seorang diri dan berharap bisa menemukan kembali hidupnya.

Review:

Film ini dianggap berhasil menyentuh emosi para penontonnya lewat cerita yang kuat dan dramatis.

Dengan berbagai adegan flashback dari masa lalunya, Wild berhasil menampilkan karakter yang tangguh hingga berhasil menarik simpati pada masalah yang ia alami.

Tidak seperti judulnya yang berarti “liar”, Wild justru terasa sangat bijak, menjadi sebuah perjuangan intim di antah berantah yang mengalir dengan mulus hingga akhir, lengkap dengan penampilan memikat dari Reese Witherspoon.

Trivia:

Sang sutradara tidak membiarkan Reese Witherspoon membaca instruksi manual pemasangan tenda ataupun kompor sebelum shooting agar sang tokoh utama benar-benar terlihat frustrasi.

6. A Walk in the Woods (2015)

Source: media-amazon.com

Satu lagi film petualangan yang mengisahkan tentang persahabatan, yaitu A Walk in the Woods. Film ini merupakan pengalaman nyata yang dialami seorang jurnalis, Bill Bryson yang kemudian ia tuangkan ke dalam sebuah buku berjudul sama.

Meski mendapatkan respon yang kurang menarik dari para kritikus, A Walk in Woods tetap wajib memenuhi daftar tontonan kamu, karena banyak pemandangan indah nan mengagumkan yang sayang buat dilewatkan.

Sinopsis:

Berkisah tentang dua orang pria dengan hubungan pertemanan yang rumit karena konflik yang terjadi di masa lalu mereka.

Meski keduanya telah berada di usia senja, namun salah satu dari mereka, Bill Bryson berniat menghabiskan masa tuanya dengan melakukan sebuah penjelajahan di salah satu jalur pendakian panjang yang paling populer di Amerika Serikat, yaitu Appalachian Trail.

Tanpa berbekal pengetahuan dan pengalaman mendaki sebelumnya, petualangan mereka pun menjadi perjalanan yang penuh hambatan dan tantangan.

Review:

Perjalanan keduanya membawa kita melihat pemandangan pegunungan yang menakjubkan dan mencicipi seperti apa bushwalking di Amerika Serikat.

Kita bisa menikmati dialog yang disajikan dan makna yang tersirat dengan perbedaan di antara mereka berdua dalam memandang hidup yang mampu mengajarkan keduanya akan kelemahan dan kelebihan masing-masing.

7. The Ritual (2017)

Film Petualangan
Source: thetimes.co.uk

Film petualangan juga ada yang bergenre horor, lho Eigerian. Buat kamu yang menyukai film-film indie, The Ritual cocok jadi salah satu tontonan di waktu senggangmu.

Digarap oleh sutradara penghasil The Signal (2007) dan V/H/S (2012), David Bruckner, film yang satu ini ditayangkan perdana di festival bergengsi, Toronto International Film Festival 2017.

Diangkat dari novel karangan Adam Nevill berjudul serupa, film ini mengambil setting lokasi riil di Gunung Carpathians, Rumania.

The Ritual sendiri berhasil mendapatkan respon yang cukup baik dari penonton dan kritikus karena dinilai berhasil menyembunyikan rahasia misterinya sedari awal.

Sinopsis:

Berbekal cuplikan trailer yang rendah hati tanpa mengobral banyak plot dan penampakan, kamu akan diperlihatkan dengan kisah empat orang pendaki.

Awalnya mereka tampak begitu bahagia dengan perjalanan, hingga di suatu puncak teror yang mulai mengintai dan mengancam nyawa.

Review:

Di-shoot dengan nuansa yang gelap, dialog yang sederhana, serta permainan akting yang natural, The Ritual dengan sangat hati-hati dan perlahan-lahan membangun tensi penonton sejak menit pertama bergulir.

Hindarilah googling tentang filmnya karena semakin sedikit kamu tahu akan semakin asyik. The Ritual tahu bagaimana cara mempresentasikan formula horor generik jadi terlihat epik di saat menakut-nakuti.

Trivia:

Momok seram yang ditampilkan di filmnya terinspirasi dari mitologi Nordik (ras Jötnar).

Bagaimana menurut, Eigerian? Dari daftar di atas, apa sudah ada film yang pernah kamu tonton?

Nah, buat kamu yang ingin memulai petualanganmu, jangan lupa persiapkan rencananya sematang mungkin, ya Eigerian.

Selain itu, siapkan juga peralatan dan perlengkapan petualanganmu dengan berbelanja di Eiger Adventure Official.

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru