“Shopatainment” pertama EIGER Adventure di Harbolnas 12.12, konsep belanja online dengan promo menarik sambil menikmati sajian hiburan musik secara virtual.
Perkembangan teknologi tentunya mengubah banyak perilaku masyarakat termasuk dalam mendapatkan informasi dan berbelanja. Berubahnya perilaku masyarakat pun turut merubah cara marketplace dan brand dalam menawarkan produk dan layanannya.
Berbagai studi menunjukkan perkembangan layanan video pendek menjadi salah satu pemicu utama dalam berubahnya cara orang menikmati konten hiburan dan mendapatkan informasi. EIGER Adventure sebagai brand penyedia perlengkapan kegiatan luar ruang pun menyadari perubahan perilaku konsumennya.
CUSTOMER DAN SHOPATAINMENT
Jason Wuysang, General Manager E-Commerce EIGER Adventure menjelaskan sebelum membeli produk, konsumen EIGER cenderung menggali informasi lebih dalam. Customer menginginkan untuk bisa mendapat informasi produk yang jelas, detail, secara personal, dan real time.
Ia pun menjelaskan bahwa tidak sedikit dari konsumen EIGER yang bertanya seputar produk, hingga kegiatan luar ruang melalui customer service maupun direct message di berbagai media sosial EIGER.
“Kami melihat untuk saat ini yang bisa mengakomodasi kebutuhan konsumen yaitu melalui fitur live stream, dimana kami bisa menunjukkan, menjelaskan, hingga mendemonstrasikan produk-produk kami secara interaktif dan real time,” ujar Jason Wuysang, General Manager E-Commerce EIGER Adventure.
Dikutip dari Forbes.com, masa depan berbelanja adalah “shopatainment” yang menggabungkan hiburan, jual-beli dan konten. Artinya, kegiatan yang dilakukan di media sosial ataupun di marketplace ini tidak hanya berjualan produk. Namun juga memberikan kesempatan diskusi dua arah antara livestreamer dan penontonnya yang dilengkapi dengan hiburan.
Terlebih lagi, tren yang sudah ramai di negara Tiongkok ini memudahkan penontonnya. Dimana penonton dapat membeli produk secara real time melalui link yang sudah diberikan pada saat live berlangsung.
HARBOLNAS 12.12 EIGER ADVENTURE
Tepat pada HARBOLNAS (Hari Belanja Online Nasional) 12.12, EIGER akan mengadakan “shopatainment” pertama. Event virtual ini akan berlangsung di akun resmi EIGER Adventure melalui platform Shopee dan youtube.
Pada acara shopatainment 12.12 ini, EIGER akan menyuguhkan berbagai acara dan hiburan. Mulai dari acara talkshow dengan beberapa brand ambassador EIGER Adventure, live shopping dengan promo menarik dimana konsumen dapat langsung membeli produk yang sedang dijelaskan secara real time, dan penampilan musik dari Endank Soekamti juga Danilla.
Tidak tanggung-tanggung, pada acara shopatainment Harbolnas 12.12 pertama dari EIGER yang akan berlangsung seharian penuh. Pada Harbolnas 12.12 ini EIGER menargetkan pemesanan hingga 50 ribu pesanan dalam satu hari. EIGER pun menyediakan hadiah bagi top spender yang berbelanja selama live shopping berupa paket liburan ke Labuan Bajo, Iphone 13, PS 5, dan voucher belanja dengan total 12 juta rupiah.
“EIGER tumbuh dan berkembang bersama komunitas atau yang kami sebut sebagai Eigerian. Dengan kegiatan shopatainment 12.12 ini, kami berharap bisa memberikan pengalaman berbelanja yang baru kepada Eigerian,” tutup Jason Wuysang, General Manager E-Commerce EIGER Adventure.