HomeTips & TrickTravelingPantai Tiga Warna, Daya Tarik, Rute, dan Harga Tiket

Pantai Tiga Warna, Daya Tarik, Rute, dan Harga Tiket

Pantai Tiga Warna merupakan destinasi wisata alam yang berada di kawasan hutan mangrove. Lokasi wisata ini memiliki pemandangan yang asri, indah, dan sangat unik. 

Kebanyakan masyarakat Indonesia mengetahui jika Malang hanya memiliki keindahan pada pemandangan pegunungan saja. Namun, terdapat juga beberapa pantai eksotis salah satunya Pantai Tiga Warna.

Dari namanya saja, pantai ini memiliki keunikan. Keunikan utama dari pantai ini adalah memiliki gradasi warna merah muda, coklat, putih, biru laut, dan hijau. 

Warna-warna itulah yang membuat banyak orang mengunjungi pantai unik ini. Namun warna yang paling mencolok dan sering terjadi ialah warna biru laut, biru kehijauan dan putih pasir pantai.

Pantai ini menjadi salah satu lokasi bukti kecantikan yang dimiliki Kabupaten Malang. Bagi Eigerian yang sedang mencari destinasi wisata yang ada di daerah Jawa Timur, kamu wajib mengunjunginya. 

Beragam kearifan lokal yang ditawarkan oleh pantai ini siap memanjakan mata para wisatawan. Nah, berikut ini ulasan mengenai Pantai Tiga Warna. Simak ya!

Baca Juga: 16 Pantai di Lampung, Indah dengan Hamparan Pasir Putih!

Daya Tarik Destinasi Wisata Ini

Karena letaknya yang berdekatan dengan pesisir selatan Pulau Jawa, Malang memiliki berbagai macam pantai, salah satunya Pantai Tiga Warna. 

Pantai ini dibuka pada tahun 2014, dan mulai terkenal sehingga menjadi destinasi wisata favorit wisatawan. Saat berkunjung ke pantai ini, kamu bisa melakukan beberapa kegiatan berikut ini. 

Berenang dan Snorkeling

Snorkeling di laut. Foto: Istock

Selain bisa menikmati pemandangan alamnya yang indah, kamu juga dapat berenang bahkan melakukan snorkeling. Jika tak memiliki alat snorkeling, tenang saja karena di sekitar pantai ini sudah terdapat pos penyewaan alat untuk snorkeling.

Nantinya, kamu akan dibawa ke lokasi yang tepat untuk melakukan aktivitas snorkeling. Saat berada di dalam air, kamu akan disuguhkan dengan keindahan kehidupan biota laut yang ada di Pantai Tiga Warna.

Kemah

Berkemah di pantai. Foto: Istock

Selain berenang, kamu bisa berkemah atau bermalam di Pantai Tiga Warna. Seluruh pengunjung di pantai ini diperbolehkan untuk mendirikan tenda di kawasan pantai. 

Jika tidak membawa tenda, kamu dapat menyewa dengan harga Rp25.000 ribu per malam. Selain itu kamu akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp25.000 ribu untuk menyewa lahan. 

Ubur-Ubur

Ubur-ubur. Foto: Istock

Di Pantai Tiga Warna terdapat ubur-ubur yang berkeliaran, yang bisa kamu abadikan dengan kamera tahan air. Tetapi, kamu harus berhati-hati dengan biota laut ini karena bisa menyengat.

Baca Juga: 9 Tips Liburan Saat Musim Hujan Tetap Menyenangkan!

Spot Foto Menarik

Pantai Tiga Warna

Spot foto di Pantai Tiga Warna. Foto: Travelingyuk.com

Di sekitar pantai ini terdapat sebuah bukit dengan pemandangan alam dan view yang sangat indah. Pada bukit tersebut terdapat sebuah gardu pandang yang bisa digunakan untuk berswafoto.

Eigerian bisa menapaki bukit tersebut dengan melewati jalur yang tersedia dengan luar jalur yang kecil juga menanjak. Ketika sudah tiba di atas bukit, kamu akan dimanjakan dengan pemandangan Pantai Tiga Warna yang menakjubkan. 

Selain itu, kamu juga bisa melihat beberapa pantai yang ada di sekitarnya dengan jelas, serta gagahnya Pulau Sempu yang melengkapi panorama alam yang indah.  

Harga Tiket Masuk Pantai

Foto: Unsplash

Destinasi wisata ini telah dikelola dengan baik, oleh karena itu Eigerian harus membeli tiket masuk jika ingin menikmati keindahan alamnya. Cukup membayar sebesar Rp10.000 ribu per orang, kamu sudah bisa masuk ke lokasi wisata ini. 

Untuk memasuki wilayah pantai, Eigerian akan ditemani oleh satu pemandu. Nah untuk membayar guide kamu harus membayar Rp100.000 per 10 orang untuk waktu 34 jam. 

Uniknya, wisatawan yang akan berkunjung ke pantai ini dibatasi jumlahnya. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga kebersihan pantai. Saat berkunjung ke Tiga Warna disarankan untuk membawa bekal dari rumah, karena di pantai ini tidak tersedia warung. 

Baca Juga: 15 Destinasi Wisata Bali Utara yang Memesona dan Menakjubkan

Alamat dan Rute Menuju Lokasi Pantai Tiga Warna 

Pantai Tiga Warna
Foto: Unsplash

Lokasinya berada di kawasan Clungup Mangrove Conservation (CMC), yang terletak di Desa Sitiarjo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Tengah. 

Untuk rute menuju ke Pantai Tiga Warna, kamu harus melalui rute ke Pantai Goa Cina. Rute ini merupakan jalur yang paling sering digunakan wisatawan.

Dari kota Malang kamu bisa mengambil ke arah Gadang, kemudian berlanjut terus sampai melalui persimpangan Sendang Biru dan Goa Cina. Ambil jalan menuju Pantai Goa Cina hingga 2 kilometer sampai menemukan persimpangan.

Baca Juga: 10 Ekowisata Mangrove di Indonesia yang Indah dan Lestari

Kemudian belok ke kiri menuju TPI (Tempat Pelelangan Ikan). Nantinya kamu akan memasuki wilayah perkampungan dan ambil jalan menuju menuju Clungup Mangrove Conservation.

Bagi kamu yang menggunakan sepeda motor bisa melalui jalan yang sempit hingga sampai di tempat parkir dekat pos 1. Sedangkan jika menggunakan mobil, kamu harus parkir sebelum sampai pintu gerbang Mangrove Conversation dan berjalan sejauh 1 kilometer.

Untuk sampai di lokasi, dari pos 1 kamu masih harus berjalan kaki terlebih dahulu dengan menyusuri kawasan hutan mangrove serta melewati beberapa pantai lainnya hingga tiba di pos 2. 

Pos tersebut merupakan tempat pembelian tiket serta pemeriksaan barang bawaan yang kamu bawa. Dengan ditemani seorang pemandu, kamu masih harus melanjutkan perjalanan hingga akhirnya tiba di Pantai Tiga Warna.

Tips Saat Berkunjung ke Pantai Tiga Warna

Pantai Tiga Warna
Foto: Unsplash

Bagi Eigerian yang ingin berkunjung ke pantai ini, berikut beberapa tips yang bisa kamu lakukan. 

Pertama, untuk masuk ke Pantai Tiga Warna, kamu harus melakukan reservasi terlebih dahulu, dikarenakan wilayah pantai masih masuk dalam kawasan konservasi. Kamu bisa menghubungi nomor telepon yang tertera di media sosial Pantai Tiga Warna.

Kedua, jumlah wisatawan yang berkunjung ke pantai ini dibatasi setiap harinya. Kamu hanya diperbolehkan berwisata maksimal 2 jam. Ketiga, untuk berwisata ke Pantai Tiga Warna, kamu diwajibkan menyewa jasa pemandu wisata yang dapat menemani satu kelompok (10 wisatawan). 

Namun jika kamu datang sendiri atau hanya berdua, kamu bisa bergabung dengan kelompok lainnya yang jumlahnya kurang dari 10 orang.

Keempat, karena keindahannya yang menawan, kamu harus menjaga kebersihan dan keasrian tempat wisata ini. Jika ketahuan membuang sampah sembarangan di area pantai, Eigerian bisa dikenakan denda.

Nah, itulah ulasan mengenai destinasi wisata di Malang, Jawa Timur. Saat berkunjung ke pantai ini, kamu akan disuguhkan pemandangan yang menarik serta terdapat beberapa wahana yang bisa kamu nikmati. 

Karena masih terletak di kawasan konservasi, keindahan dan kebersihan pantai ini sangat terjaga. Oleh karena itu, jika kamu berkunjung ke pantai ini harus menjaga kebersihan agar lingkungan pantai tetap lestari. 

Saat berwisata, kita perlu melengkapi diri dengan atribut outdoor dan traveling yang nyaman seperti sandal, sepatu, pakaian, ransel, topi, dan perlengkapan lainnya.

Eigerian bisa berbelanja berbagai produk outdoor melalui situs Website EIGER Adventure Official.

Dengan berbelanja melalui situs resminya, kamu berkesempatan mendapatkan berbagai promo menarik dan kemudahan lain dalam bertransaksi. Yuk segera belanja!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru