HomeTips & TrickDaftar Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan, Yuk Maksimalkan Ibadahmu!

Daftar Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan, Yuk Maksimalkan Ibadahmu!

Maksimalkan amalan 10 hari pertama bulan Ramadan agar mendapatkan berkah yuk, simak informasinya di bawah ini!

Bulan suci Ramadan semakin dekat. Bulan penuh berkah yang memberikan kesempatan bagi umat Islam untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt. Selain itu Ramadan juga sebuah perjalanan spiritual yang memerlukan dedikasi juga komitmen agar bisa mendapatkan keberkahan yang maksimal. 

Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan 

Eigerian, seperti yang kita ketahui keutamaan 10 hari pertama bulan Ramadan sangatlah mulia. Dengan berbagai keistimewaan, terdapat beberapa amalan yang bisa Eigerian lakukan pada sepuluh hari pertama. 

Hadis menjelaskan, keutamaan bulan Ramadan dibagi menjadi tiga. Sepuluh hari pertama rahmat, sepuluh hari kedua adalah ampunan, dan sepuluh hari ketiganya adalah terbebas dari api neraka.

“Awal bulan Ramadan adalah rahmat, pertengahannya adalah ampunan, sedangkan akhirnya adalah terbebas dari neraka.” (HR. Al-Baihaqi). 

Nah, dalam artikel ini kita akan membahas berbagai macam amalan yang bisa kamu maksimalkan di 10 hari pertama bulan Ramadan. 

Daftar Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan 

Berikut ini daftar amalan 10 hari pertama bulan Ramadan yang bisa kamu lakukan. Jangan lupa untuk bagikan informasi ini pada kerabat terdekat juga keluargamu ya agar bisa merasakan keberkahan Ramadan bersama. 

1.   Membaca Al-Quran (Tadarus)

Tadarus atau membaca ayat-ayat suci Al-Quran pada bulan Ramadan memiliki keutamaan tersendiri. Karena di bulan inilah Al-Qur’an diturunkan oleh Allah Swt. kepada Nabi Muhammad saw. 

Dengan membaca Al-Quran selama bulan Ramadan seperti ini, umat muslim dapat memperoleh pahala yang lebih banyak dan diampuni segala dosa yang telah dilakukannya.

Ramadan dijuluki sebagai Bulan Al-Qur’an (Syahrul Quran). Penjelasan terkait turunnya Al-Qur’an terdapat dalam salah satu surah. Yaitu Al-Qadr  ayat 1 yang artinya, “Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur’an) pada malam kemuliaan.” (QS. Al-Qadr [97]: 1)

2.  Perbanyak Sedekah 

Ramadan adalah waktu untuk membersihkan diri dari dosa-dosa dan kesalahan. Dengan memperbanyak sedekah, umat Muslim tidak hanya membersihkan harta tetapi juga membersihkan hati dari berbagai penyakit hati. 

Mulai dari rasa kebencian, iri hati, dan kedengkian, serta menumbuhkan rasa empati dan kepedulian terhadap sesama. Dengan memperbanyak sedekah selama bulan Ramadan, umat muslim mengikuti jejak dan sunnah Rasulullah saw.

3.   Memberi Makan Orang Berbuka 

Keutamaan memberi makan kepada orang yang berbuka puasa selama bulan Ramadan sangatlah besar dalam Islam.  Hal ini merupakan amalan yang sangat dianjurkan dan memiliki banyak kebaikan di sisi Allah Swt. 

Ada berbagai jenis makanan dan minuman yang dapat diberikan, seperti kurma, air putih, lauk pauk, makanan ringan, dan lain sebagainya. Hanya dengan memberi air putih kepada orang yang berbuka puasa, seseorang sudah bisa mendapatkan pahala yang sangat besar.

Selain itu, ketika kita memberi makan kepada orang yang berpuasa, kita turut berbagi kebahagiaan mereka dalam menjalankan ibadah Ramadan bukan?

4.   Memperdalam Ilmu Agama

Sebagai umat muslim yang taat agama, seseorang dianjurkan untuk selalu belajar mengenai ilmu agama yang ada di sekitarnya. Proses pembelajaran ini bisa dilakukan dengan para ulama atau membaca Al-Quran yang dilengkapi dengan artinya.

Selain itu, isi waktu luang selama berpuasa dengan membaca dzikir dan shalawat, baik pada pagi hari, siang hari, ataupun malam hari.

Yang terpenting, waktu luang tersebut harus diisi dengan kegiatan-kegiatan yang penuh kebaikan dan tidak akan merugikan pihak lain.

5.   Menahan Nafsu dan Syahwat

Puasa adalah tentang menahan diri dari hal-hal, seperti makan, minum, dan hubungan badan sebagai bentuk pengendalian diri dan mendekatkan diri kepada Allah Swt. 

Selama berpuasa, umat muslim diwajibkan untuk menghindari segala aktivitas yang dapat membatalkan puasa.

Umat muslim harus selalu waspada terhadap hawa nafsu dan syahwat yang mungkin timbul selama bulan Ramadan. 

Ini adalah bagian dari usaha untuk menjaga kesucian dan kesakralan ibadah puasa, serta menunjukkan kesungguhan dalam mendekatkan diri kepada Allah Swt. Selama bulan yang penuh berkah ini.

Namun, tidak semua syahwat bisa dikategorikan sebagai hal-hal yang dapat membatalkan puasa.

Beberapa syahwat yang tidak akan membatalkan puasa adalah:

  1. Menikmati wewangian
  2. Mendengarkan sesuatu yang menyenangkan
  3. Melihat suatu hal yang halal
  4. Dan lain sebagainya

6.   Iktikaf Salah Satu Amalan 10 Hari Pertama Bulan Ramadan

Nah Eigerian, untuk mendapatkan pahala yang berlipat ganda selama perpuasa di bulan Ramadan, kamu bisa melakukan  Iktikaf. atau berdiam diri di masjid dengan niat beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah swt.

Beritikaf memberikan kesempatan bagi seseorang untuk merenungkan kehidupannya, melakukan introspeksi, dan memperbaiki diri. 

Dengan menghabiskan waktu di dalam masjid, kamu dapat merefleksikan amal perbuatan serta memperbaiki kekurangan-kekurangan yang dimiliki.

Beritikaf membantu seseorang untuk membangun kedalaman spiritualnya. Dengan memfokuskan diri pada ibadah dan dzikir.

Nantinya, kegiatan ini bisa dilanjutkan hingga 10 terakhir bulan Ramadan, agar bisa mendapatkan pahala lailatul qadar yang sangat berharga.

7.   Shalat Berjamaah

Jika di hari-hari biasa ada banyak orang yang memilih untuk shalat sendiri di rumah, ketika bulan Ramadan tiba ada lebih banyak orang yang memilih untuk shalat berjamaah di masjid.

Hal ini terjadi bukan tanpa alasan mengingat pahala dari shalat berjamaah sendiri sangatlah besar dan banyak keutamaan.

Shalat berjamaah di bulan Ramadan tidak hanya bisa mendatangkan pahala yang berlipat ganda saja, tapi juga bisa menjaga hubungan baik antara umat muslim yang ada di lingkungan sekitar.

Dalam hal ini, Nabi Muhammad SAW tidak pernah meninggalkan shalat berjamaah semasa hidupnya.

8.   Memperbanyak Amal Ibadah Sunah

Untuk meningkatkan pahala selama 10 hari pertama Ramadan, kamu bisa lebih aktif dalam melaksanakan amalan ibadah sunah. Mulai dari salat dhuha, tarawih, membaca Al-Quran, hingga salat witir.

Melaksanakan amalan-amalan sunah ini selama bulan Ramadan memberikan pahala yang lebih besar, mengingat bulan ini merupakan waktu di mana pintu-pintu surga terbuka lebar. Bulan Ramadan adalah momen yang istimewa di mana umat muslim diberikan kesempatan untuk mengumpulkan sebanyak mungkin pahala. 

Oleh karena itu, sangat penting untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik mungkin. Keutamaan dan amalan yang dilakukan selama 10 hari pertama Ramadan sangatlah besar, sehingga penting bagi semua umat muslim untuk memahaminya dengan baik dan melaksanakannya secara konsisten.

9.   Sholat Tahajud 

Shalat Tahajud sangat dianjurkan selama bulan Ramadan karena memiliki beberapa keutamaan dan keistimewaan yang tidak dimiliki pada waktu-waktu lainnya.

Shalat Tahajud memberikan kesempatan bagi seseorang untuk melakukan introspeksi diri, merenungkan dosa-dosa, dan memohon ampunan kepada Allah Swt.

Pada waktu-waktu tersebut, hati seseorang lebih tenang dan terhubung secara spiritual dengan Tuhan. Jadi, waktu yang tepat untuk memperdalam hubungan spiritual dengan Allah Swt.

Shalat Tahajud juga dapat menjadi waktu yang baik untuk mempersiapkan diri menjelang sahur. Setelah menyelesaikan shalat Tahajud, kamu dapat beristirahat sejenak sebelum bangun kembali untuk menunaikan ibadah sahur. 

Nah, itu tadi daftar amalan 10 hari pertama bulan Ramadan. Dengan mengetahui apa saja amalan yang dapat dilakukan selama awal bulan Ramadan seperti ini, kamu tentunya bisa lebih mudah untuk mempraktekannya sendiri bukan?

Baca Juga: Unik! Inilah Kuliner Ramadan dari Berbagai Daerah di Indonesia

Persiapkan Berbagai Kebutuhan Bulan Ramadanmu Bersama EIGER

Lengkapi segala kebutuhan untuk menunjang aktivitas selama puasa di bulan Ramadan dengan produk-produk terbaik dari EIGER. Mulai dari botol minum, outfit olahraga, hingga pakaian muslim, semua ada! Cek langsung koleksi terbaru EIGER di website Eiger Adventure.

Agar lebih praktis dan mudah, kamu juga bisa belanja lewat mobile apps EIGER Adventure yang sudah bisa kamu unduh di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS. Download appsnya di sini. Produknya lebih lengkap dan dijamin ori. Dapatkan juga promo dan gratis ongkir ke seluruh wilayah Indonesia!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru