HomeTips & TrickRidingIni Rahasia! 5 Cara Mengkilapkan Body Motor yang Kusam

Ini Rahasia! 5 Cara Mengkilapkan Body Motor yang Kusam

Sebagai pemilik kendaraan, wajar saja jika Eigerian ingin selalu melihat body motor dalam kondisi mengkilap. Tidak hanya harus merawat mesin, body motor memang perlu perawatan. Terlebih bagi kalangan anak muda yang umumnya sangat concern akan kebersihan kendaraan. Tapi, kebanyakan orang mungkin berpikir bahwa cara mengkilapkan body motor membutuhkan biaya yang mahal. Padahal sejatinya, untuk mengkilapkan body motor, ada cara yang mudah, hemat, dan bisa dilakukan sendiri di rumah. Pada artikel kali ini akan dibeberkan secara rinci cara mengkilapkan body motor dengan mudah, hemat, tanpa harus repot ke salon.

Seperti apa? Tetap simak ulasan di bawah ini sampai akhir, ya

5 Cara Mengkilapkan Body Motor

cara mengkilapkan body motor
Sumber: Freepik

Daripada harus ke salon motor, dan harus merogoh kocek yang besar, kenapa tidak mencoba cara mengkilapkan body motor sendiri di rumah? Benar, kan

1. Hindari deterjen untuk mencuci motor

Ternyata masih banyak orang yang salah kaprah, menganggap bahwa mencuci motor dengan deterjen bisa mengkilapkan body motor. Padahal mencuci motor dengan deterjen justru bisa memudarkan warna dari cat motor. Jika ingin mencuci motor, alangkah baiknya kita menggunakan shampo motor yang memang diperuntukan untuk mencuci motor. Sebagai pemilik kendaraan, kita pun sepatutnya memilih shampo motor dengan benar. Hindari membeli shampo motor yang memiliki kandungan bahan seperti Hcl (acid hydrochloride), NaOH (sodium hidroksida), dan KOH (potassium hidroksida). Sebab, kandungan-kandungan tersebut ternyata berbahaya dan bisa merusak lapisan cat motor yang Eigerian punya.

2. Sebaiknya motor tidak terpapar sinar matahari langsung

Paparan sinar matahari langsung akan  berdampak buruk bagi body motor kesayangan kita. Kendala yang biasa dialami, ketika kita memarkirkan motor di kantor, pusat perbelanjaan, dan lainnya. Jika terlalu lama terkena sinar matahari secara langsung yang mengandung ultraviolet, maka bisa mengakibatkan lapisan cat menjadi rusak. Maka dari itu, sebisa mungkin hindari memarkirkan motor yang terkena langsung sinar matahari.

3. Segera cuci motor setelah terkena air hujan

Cara mengkilapkan body motor selanjutnya adalah segera mencuci motor, setelah terkena air hujan. Jika malas atau tidak ada waktu untuk mencuci, minimal mengelap dengan air yang bersih. Hal ini penting, karena air hujan yang mengandung asam nitrat sangat tidak baik bagi cat motor. Jika Eigerian tidak segera mencuci motor setelah terkena air hujan, maka dapat menimbulkan karat atau korosi pada body motor, serta dapat merusak lapisan pada kilap cat motor. Dan sebaiknya, jangan langsung mengelap motor setelah terkena air hujan. Sebab, debu-debu yang menempel di motor bisa membuat body motor menjadi lecet.

4. Gunakan kompon dan poles

Kompon dapat menghilangkan goresan halus, di mana bentuknya seperti gel. Cairan poles biasanya ditemukan di beberapa swalayan dan tidak memerlukan biaya yang cukup mahal. Untuk menghilangkan goresan, kita harus menggosok body motor dengan kompon beberapa kali. Caranya juga tidak terlalu susah, cukup mengoleskan kompon pada body motor. Lalu, gunakan kain yang lembut untuk menggosoknya dengan cara memutar. Setelah goresannya hilang, lanjutkan dengan menggunakan cairan poles sebagai cara mengkilapkan body motor. Sebaiknya gunakan cairan poles setelah motor dicuci, ya! Tujuannya adalah agar tidak tercampur dengan kotoran yang dapat menimbulkan goresan saat body motor digosok dengan cairan poles.

5. Gunakan beeswax

Cara mengkilapkan body motor lainnya bisa menggunakan beeswax, yang sejatinya digunakan sebagai produk kecantikan. Menariknya, beeswax ini ternyata juga mampu mengkilapkan body motor. Beberapa produk perawatan body motor yang beredar di pasaran mengandung beeswax, maka tidak perlu membeli beeswax dalam bentuk yang asli. Ternyata beeswax ini juga mempunyai keuntungan untuk motor menjadi lebih lembut, tidak mudah mengelupas, serta dalam menjaga warna asli dari kendaraan.

Baca juga: Tas Touring Motor: Tips Memilih, Cara Pakai, dan Rekomendasi Terbaiknya

Rutin Cuci Motor Jadi Cara Paling Ampuh Mengkilapkan Body Motor

cara mengkilapkan body motor
Sumber: Freepik

Sebenarnya ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengkilapkan body motor. Namun, salah satu cara yang paling ampuh adalah rutin mencuci motor. Rutin mencuci motor tentunya dapat menjaga body motor tetap bersih. Jangan sampai jarang mencuci motor, karena hal itu dapat menimbulkan kotoran atau debu yang menumpuk, sehingga menimbulkan pelupasan pada cat body motor. Jika dibiarkan terlalu lama, maka warna pada body motor akan terlihat kusam. Untuk itu, buatlah jadwal untuk mencuci motor, usahakan secara rutin dalam waktu 1-2 kali dalam satu minggu.

Mencuci motor dengan benar juga wajib diketahui, lho. Pertama, kita bisa membersihkan bagian atas terlebih dahulu, atau bagian body motor yang lebih rawan goresan, seperti tangki bensin, sayap, dan body lain yang dilapisi cat. Gunakan sabun khusus cuci motor yang ringan dengan lap yang halus. Selanjutnya, kita bisa membersihkan bagian motor yang dilapisi krom. Jika sudah benar-benar bersih, kita bisa membersihkan pelek motor menggunakan sikat dan perhatikan bagian detail agar bisa bersih menyeluruh. Jangan lupa untuk membersihkan juga bagian cakram, ya

Beberapa bagian motor tidak bisa hanya dibersihkan menggunakan air saja, seperti rantai dan gir. Tetap gunakan air untuk merontokkan kotoran, kemudian setelahnya jangan lupa untuk lumasi bagian rantai dan gir agar dapat bekerja dengan sempurna. Lanjutkan dengan menggunakan lap baru yang bersih dan kering untuk mengusap motor secara menyeluruh.

Baca juga: Ingin Aman Naik Motor Malam Hari? Coba Praktekkan Tips Ini!

Cara mengkilapkan body motor seperti yang telah disebutkan di atas wajib dipraktekkan! Jangan lupa lengkapi riding gear dari Eiger untuk kenyamanan dan keamanan selama berkendara. Mulai dari helm, jaket, celana, sepatu, sarung tangan, dan lain sebagainya. Rasanya akan percuma saja punya motor yang bersih dan mengkilap, jika kita melenggang di jalan raya tanpa riding gear yang lengkap. Setuju, kan?

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru