HomeTips & TrickTravelingRute, Tarif, dan Cara Naik Bus Surabaya 2023 Terlengkap!

Rute, Tarif, dan Cara Naik Bus Surabaya 2023 Terlengkap!

Tahukah Eigerian cara naik bus Surabaya?

Yup, sebagai Kota Metropolitan, Kota Surabaya juga memiliki berbagai sarana transportasi publik. Jika Jakarta punya Bus TransJakarta, Kota Pahlawan ini memiliki Suroboyo Bus.

Armada bus yang dikelola oleh Pemerintah Kota Surabaya ini melayani rute perjalanan dalam kota yang sudah tersedia pada beberapa halte.

Berbeda dengan bus AKAP yang melayani perjalanan antar terminal.

Bagi Eigerian yang sedang berkunjung ke Surabaya, tak ada salahnya menjajal bus kota ini untuk mengeksplor kota Surabaya.

Terlebih lagi bagi Eigerian yang menyukai kegiatan backpacker yang hemat budget.

Ingin tahu panduan lengkap cara naik bus Surabaya? Cek artikel ini sampai akhir, ya!

Baca Juga: 10 Oleh-Oleh Khas Bali dari Makanan Sampai Barang

Mengenal Suroboyo Bus

cara naik bus Surabaya
(Foto Suroboyo Bus. Sumber: Surabaya.go.id)

Tahukah Eigerian? Pemerintah Kota Surabaya meluncurkan Suroboyo Bus pada tanggal 7 April 2018 sebagai layanan transportasi bus modern yang beroperasi di wilayah Kota Surabaya.

Layanan ini mirip dengan bus kota dan disebut oleh penduduk setempat sebagai “bus tayo” karena memiliki pola warna yang serupa dengan karakter dari serial animasi tersebut.

Melansir dari Dishub Kota Surabaya, jumlah armada yang digunakan hingga saat ini adalah 20 unit, terdiri dari bus low floor dan bus tingkat.

Awalnya, Suroboyo Bus digunakan secara gratis oleh masyarakat umum, tetapi kemudian diberlakukan kebijakan khusus untuk masyarakat yang bertanggung jawab dalam pengelolaan sampah plastik.

Program lingkungan dan Suroboyo Bus ini diterima dengan baik oleh masyarakat, terbukti dengan penambahan 13 lokasi tempat penukaran botol plastik.

Jumlah pengguna Suroboyo Bus juga terus meningkat.

Baca Juga: 10 Oleh-Oleh Khas Lombok Mulai dari Makanan Sampai Souvenir

Rute Suroboyo Bus

cara naik bus Surabaya
(Foto naik bus Surabaya. Sumber: Instagram.com/suroboyobus)

Suroboyo Bus beroperasi mulai pukul 05.30-21.00 WIB setiap harinya.

Dilansir dari postingan Instagram @Suroboyobus, bus kota ini melayani tiga rute perjalanan, berikut penjelasannya.

Rute Purabaya – Rajawali

Halte Rajawali – Jembatan Merah – Veteran – Halte Tugu Pahlawan – Halte Alun Alun Contong – Halte Siola – Halte Tunjungan – Simpang Dukuh – Gubernur Suryo – Halte Panglima Sudirman – Halte Sono Kembang – Halte Urip Sumoharjo – Halte Santa Maria – Darmo – Marmoyo – Halte Joyoboyo 2 – Halte Rsal – Halte Margorejo – Halte Wonocolo – Halte Uin – Halte Jemur Ngawinan – Siwalankerto 2 – Kertomenanggal – Terminal Purabaya.

Rute Kenpark – Gunung Anyar

Halte Kenpark – Halte Superindo – Halte Rsia 2 – Halte Kalijudan 2 – Halte Mulyorejo 2 – Halte Unair 2 – Halte Galaxy 2 – Halte Kertajaya Indah – Halte Its – Halte Rs Haji 2 – Halte Kopertis – Halte Univ. Katolik Darma Cendekia – Halte Semolowaru 2 – Halte Semampir – Halte Stikom – Halte Pandugo 2 -Halte Penjaringan Asri – Halte Rungkut Madya 2 – Halte Gunung Anyar Lor 2 – Halte Gunung Anyar Timur 2

Rute TIJ – Jono Sujewo

Halte Yono Suwoyo 2 – Halte Graha Family – Babatan – Griya Babatan Mukti 2 – Dukuh Karangan – Pondok Rosan 2 – Taman Mozaik 2 – Kecamatan Wiyung 2 – Keramat – Gemol 2 – Gogor 2 – Mastrip 2 – Pasar Ikan 2 – Rusun Gunung Sari 2 – Marmoyo 1 – Halte Joyoboyo 2 – Terminal Intermoda Joyoboyo.

Baca Juga: 10 Taman di Jakarta Barat, Cocok untuk Menenangkan Diri!

Cara Naik Bus Surabaya

cara naik bus Surabaya
(Foto tarif Bus Suroboyo. Sumber: Instagram.com/suroboyobus)

Tarif Bus Suroboyo adalah sebesar Rp2.500 untuk pelajar/mahasiswa, dan Rp5.000 untuk umum.

Bagi Eigerian yang sedang berkunjung ke Surabaya, dapat memanfaatkan bus ini untuk keliling kota.

Adapun metode pembayaran Suroboyo Bus yang tersedia yakni penukaran poin member Gobis, voucher botol (penukaran botol plastik), QRIS, dan kartu uang elektronik.

Berikut panduan cara naik bus Surabaya yang perlu Eigerian ketahui.

  1. Cari tahu rute dan tujuan bus agar tidak salah naik.
  2. Tunggu bus di halte terdekat yang dilalui oleh Suroboyo Bus.
  3. Siapkan metode pembayaran yang akan Eigerian gunakan, seperti QRIS atau kartu uang elektronik.
  4. Pilih bus sesuai tujuan, lalu masuklah dari pintu depan.
  5. Setelah masuk, selesaikan pembayaran bus dengan metode pembayaran yang Eigerian pilih.
  6. Duduklah di kursi yang tersedia. Hindari berdiri di dekat pintu bus.
  7. Perhatikan informasi selama perjalanan, pastikan Eigerian turun di halte bus yang diinginkan.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata di Bandung Seperti Luar Negeri, Catat ya!

Sebagai informasi, bagi Eigerian yang ingin melakukan perjalanan ke luar Kota Surabaya juga dapat menggunakan bus kota ini.

Eigerian dapat menuju ke Terminal Purabaya dan memilih bus AKAP ke daerah lain. Terminal ini dikenal juga sebagai Terminal Bungurasih, dan melayani beberapa rute perjalanan bus.

Mulai dari angkutan Antar Kota Antar Propinsi (AKAP), Angkutan Antar Kota Dalam Propinsi (AKDP), dan Angkutan Kota.

Eigerian dapat naik dari terminal ini jika ingin pergi ke beberapa daerah seperti Semarang, Purwokerto, Malang, dan lain-lain.

Itulah penjelasan tentang cara naik bus Surabaya. Sebelum memulai perjalanan menjelajahi Kota Pahlawan, jangan lupa melengkapi diri dengan perlengkapan traveling yang nyaman dan berkualitas.

Dengan berbelanja melalui Website EIGER Adventure Official, kita bisa menemukan dan berbelanja berbagai produk outdoor dan traveling terlengkap.

Proses belanja online di situs web EIGER sangatlah mudah dan nyaman. Didukung dengan berbagai metode pembayaran, seperti paylater, bank transfer, hingga COD.

Dengan jaminan kualitas produk original, gratis ongkir seluruh Indonesia, dan promo menarik lainnya, koleksi produk EIGER tentu menjadi pilihan ideal untuk kita gunakan!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru