HomeTips & TrickTraveling10 Oleh-Oleh Khas Lombok Mulai dari Makanan Sampai Souvenir

10 Oleh-Oleh Khas Lombok Mulai dari Makanan Sampai Souvenir

Lombok merupakan daerah wisata di Indonesia yang menyimpan banyak keindahan. Jika Eigerian berkesempatan ke sana, jangan lupa cicipi oleh-oleh khas Lombok sebelum kembali ke kota asal.

Setiap daerah di Indonesia memang memiliki keunikannya masing-masing, entah itu dari kondisi alamnya, kuliner, hingga kebudayaannya. Hal tersebut pun menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.

Pulau terindah di provinsi Nusa Tenggara Barat ini punya beragam destinasi wisata yang bisa kita kunjungi selama travelling. Eigerian yang senang aktivitas outdoor, terutama di daerah pantai pasti akan dimanjakan dengan keindahan panoramanya.

Aneka makanan maupun souvenir hasil kerajinan tangan warga Lombok pun menawan. Kita bisa membelinya untuk dibawa pulang sebagai buah tangan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Favorit di Indonesia, Nomor 3 Ada di Jawa Barat!

Oleh-Oleh Khas Lombok

oleh-oleh khas Lombok
(Foto pengrajin kain tenun. Sumber: Pexels.com)

Nah, Eigerian yang punya rencana berlibur ke Pulau Seribu Masjid ini, jangan lupa untuk membeli salah satu oleh-oleh khas Lombok di bawah ini:

1. Dodol Rumput Laut

Ada banyak oleh-oleh khas Lombok yang bisa dibeli wisatawan saat berkunjung. Misalnya makanan bernama dodol rumput laut.

Sesuai dengan namanya, makanan yang satu ini memang terbuat dari rumput laut. Pulau Lombok memang dikenal sebagai wilayah yang banyak membudidayakan rumput laut,

Dodol rumput laut sangat cocok kita jadikan camilan sebagai teman di kala santai. Rasanya yang manis dan legit membuatnya banyak disukai oleh berbagai kalangan.

2. Madu Sumbawa

Rekomendasi oleh-oleh khas Lombok lainnya yang wajib untuk kita beli saat travelling ialah madu Sumbawa.

Ini merupakan madu asli dari alam dengan kandungan nutrisi dan khasiat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh. Jadi, dipercaya bagus untuk menyembuhkan berbagai penyakit.

Madu Sumbawa terdiri dari dua jenis yang dapat kita nikmati, yaitu madu berwarna kuning kecokelatan dan madu berwarna putih yang berkembangbiak secara alami di dekat sarang burung walet.

3. Susu Kuda Liar

susu kuda liar
(Foto ilustrasi susu kuda liar. Sumber: Pexels.com)

Susu kuda liar menjadi oleh-oleh khas Lombok berikutnya yang patut untuk Eigerian coba,

Seperti yang kita tahu, daerah Sumbawa di Lombok cukup populer dengan kuda liarnya. Nah, susunya ini ternyata bisa diminum untuk menjaga kesehatan tubuh, lho.

Meski namanya cukup asing di telinga, tetapi minuman yang satu ini sudah banyak dikenal sehingga para wisatawan yang berkunjung tak boleh melewatkannya.

Setiap susu kuda liar yang dijual akan dikemas dalam kemasan botol yang terjamin aman untuk dikonsumsi. Rasanya gurih dan kaya akan nutrisi bermanfaat.

Baca Juga: Nonton MotoGP Di Sirkuit Mandalika Lombok? Singgah Juga Ke 5 Destinasi Ini!

4. Kopi Prabe

Indonesia termasuk sebagai salah negara penghasil kopi terbesar di dunia. Jika Eigerian berkesempatan untuk travelling ke Lombok, bisa coba kopi khas Lombok yang bernama kopi Prabe.

Ini merupakan kopi lokal yang dibudidaya dan diolah oleh para petani daerah susun Prabe. Dengan cara tradisional sehingga tingkat keasliannya tetap terjaga.

Kopi Prabe yang juga dikenal sebagai minuman racikan khas masyarakat suku Sasak ini, akan mudah untuk ditemukan di pusat oleh-oleh khas Lombok.

Kemasan kopi Prabe yang berbentuk sachet itu pun membuatnya praktis untuk disajikan dan dibawa bepergian sebagai buah tangan.

5. Tuak Manis

Pilihan oleh-oleh lainnya dari Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat ialah tuak manis. Ini merupakan minuman segar khas Lombok yang memiliki cita rasa manis.

Perlu Eigerian ketahui, tuak manis terbuat dari buah belukuk atau nira yang diambil airnya. Kemudian diproses sedemikian rupa hingga menjadi tuak manis.

Rasa tuak yang manis nan menyegarkan biasanya disajikan dalam keadaan dingin. Jadi, cocok untuk melepas dahaga di kala cuaca sedang terik.

6. Telur Asin Bakar

telur asin bakar
(Foto ilustrasi telur asin bakar. Sumber: Pexels.com)

Telur asin menjadi salah satu oleh-oleh dari Lombok yang berupa makanan. Namun berbeda dari telur asin pada umumnya, telur asin khas Lombok ini diolah dengan cara dibakar.

Telur asin bakar terbuat dari telur bebek yang melalui proses pembakaran ini juga tidak memiliki rasa terlalu asin. Jadi, cocok untuk lidah berbagai kalangan. Baik untuk dijadikan sebagai camilan atau lauk pendamping nasi.

Kemasannya yang kokoh dan daya simpan telur asin bakar membuatnya cocok untuk dijadikan pilihan buah tangan.

Baca Juga: 10 Oleh-Oleh Khas Bali dari Makanan Sampai Barang

7. Kerajinan Cukli

Selain makanan, ada beragam oleh-oleh dari Lombok berupa souvenir. Misalnya kerajinan cukli yang bahkan sudah populer di pasar luar negeri sehingga banyak diekspor.

Cukli adalah potongan kulit kerang yang dijadikan sebagai hiasan kerajinan dari kayu. Kerajinan yang satu ini cocok untuk dijadikan dekorasi karena memiliki tampilan unik.

Prosesnya yang cukup rumit membuat kerajinan cukli memiliki nilai ekonomi tinggi. Jadi, harga jual souvenir cukli cukup tinggi. Namun, tetap sepadan dengan keunikan dan keindahan kerajinan home made ini.

8. Kain Tenun

Kain tenun khas Lombok bisa jadi ide buah tangan berikutnya untuk Eigerian saat berkunjung ke Nusa Tenggara Barat.

Kain tenun dan songket Lombok memiliki beragam motif maupun warna yang menarik.

Biasanya, masyarakat setempat khususnya suku Sasak menjadikan kain tenun dan songket sebagai pakaian adat.

Kita pun bisa membelinya untuk dijadikan bahan sandang maupun elemen dekorasi yang unik.

Eigerian dapat menemukan kain tenun dan songket di desa Sukarara. Sebagian besar wanita di daerah ini merupakan pengrajin tenun sehingga sudah terjamin kualitasnya.

Harganya pun bervariasi, mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah bergantung pada kualitasnya.

9. Anyaman Ketak

Eigerian yang suka berburu souvenir selama pergi travelling, mungkin perlu melirik anyaman ketak sebagai buah tangan dari Pulau Lombok.

Anyaman ketak ini terbuat dari tanaman liar bernama ketak yang kemudian dibuat menjadi beragam bentuk. Mulai dari tas wanita, tempat perhiasan, tatakan gelas, dan masih banyak lagi.

Selain unik, kerajinan ketak juga memiliki kualitas tinggi yang tidak kalah dengan produk bermerek lainnya.

Baca Juga: 7 Pantai di Labuan Bajo yang Eksotis dan Cocok Untuk Healing

10. Mutiara Lombok

mutiara Lombok
(Foto ilustrasi mutiara Lombok. Sumber: Unsplash.com)

Tidak hanya sampai di situ, Lombok juga punya oleh-oleh berupa aksesoris mutiara. Mutiara ini asli dari alam yang dipanen dari kerang laut, lho.

Diketahui, mutiara Lombok termasuk dalam salah satu jenis mutiara terbaik. Tidak heran apabila mutiara Lombok sering kali diburu oleh kolektor perhiasan.

Mutiara Lombok banyak digunakan untuk hiasan pada berbagai aksesori, seperti gelang, cincin, anting, dan lainnya.

Itu dia beberapa rekomendasi oleh-oleh khas Lombok yang bisa kita beli saat berkunjung.

Jangan lupa untuk melengkapi kebutuhan outdoor dan travelling dengan produk-produk dari EIGER.

Kita bisa mendapatkan beragam perlengkapan outdoor di situs web resmi EIGER Adventure Official. Dengan jaminan produk original, berkualitas tinggi, dan harga terbaik.

Dukungan customer support selama 24 jam juga membuat proses transaksi lebih aman dan nyaman.

Kita pun berkesempatan untuk mendapatkan banyak keuntungan. Mulai dari potongan harga produk hingga promo gratis ongkir.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru