Jenuh dengan rutinitas sehari-hari? Coba berkunjung ke kawasan ekowisata saja! Dijamin, di kawasan ini Eigerian bisa refresh pikiran.
Berkunjung ke kawasan ekowisata, Eigerian bisa berwisata sambil menikmati pemandangan yang indah dan udara yang bersih sekaligus menjaga lingkungan. Ekowisata atau ecotourism merupakan wisata berbasis alam yang mengutamakan pembelajaran lingkungan dan memastikan lingkungan tersebut tidak rusak oleh kegiatan wisata dan juga wisatawan. Dalam arti lain, ekowisata juga bisa berarti wisata yang dilaksanakan di mana saja dengan memanfaatkan lingkungan sekitar sebagai objeknya.
Di dalam ekowisata juga menekankan pada konservasi budaya, ekonomi masyarakat lokal, serta pemberdayaan sosial masyarakat. Di Indonesia ternyata memiliki banyak destinasi ekowisata dan sudah ada sejak lama, lho. Penasaran di mana saja tempat tersebut?
Tips Berkunjung ke Kawasan Ekowisata
Berkunjung ke destinasi ekowisata tentunya membutuhkan perencanaan dan sikap yang bertanggung jawab terhadap lingkungan. Berikut ini ada beberapa tips untuk menikmati dan mendukung ekowisata:
- Ekowisata bertujuan untuk melestarikan alam dan budaya setempat, jadi pahami prinsip-prinsip ekowisata seperti konservasi, edukasi, dan memberdayakan komunitas lokal.
- Rencanakan perjalanan dengan baik, pilih destinasi ekowisata yang memiliki program konservasi dan praktik berkelanjutan.
- Tips berikutnya, pilih penyedia layanan lokal, seperti penginapan, restoran, dan operator wisata. Ini akan membantu mendukung ekonomi lokal dan memastikan bahwa manfaat ekonomi dari pariwisata dinikmati oleh komunitas setempat.
- Minimalkan dampak lingkungan dengan cara memilih transportasi yang ramah lingkungan, seperti berjalan kaki, sepeda, atau transportasi umum. Hindari penggunaan kendaraan pribadi yang bisa meningkatkan polusi.
- Jangan sampai mengganggu atau merusak flora dan fauna setempat. Selain itu, jangan membuang sampah sembarangan dan ikuti aturan terkait pelestarian alam.
- Kenali dan hormati budaya setempat, pelajari etika dan norma-norma perilaku, serta hindari tindakan yang mungkin dianggap tidak sopan atau mengganggu.
- Perhatikan dan patuhi aturan serta petunjuk yang berlaku di destinasi ekowisata. Ini bisa mencakup batasan zona, pembatasan aktivitas, serta aturan terkait pelestarian alam.
- Dukung perekonomian lokal dengan cara membeli produk-produk lokal sebagai souvenir. Ini akan membantu memberdayakan komunitas setempat dan mengurangi jejak karbon dari transportasi barang.
- Hindari untuk menggunakan lampu kilat saat mengambil foto, terutama di area yang gelap. Selain itu, jangan mengganggu hewan untuk mendapatkan foto yang baik, dan hindari menggunakan drone di area yang tidak diizinkan.
- Jangan lupa manfaatkan program edukasi yang ditawarkan oleh destinasi ekowisata. Tentunya, ini dapat meningkatkan pemahamanmu tentang lingkungan dan upaya konservasi yang dilakukan.
Dengan mengikuti tips ini, Eigerian dapat memastikan bahwa kunjunganmu ke kawasan ekowisata akan memberikan dampak positif pada destinasi ekowisata dan membantu mendukung pelestarian alam serta komunitas lokal.
Baca juga: Cara Bermain Canoeing untuk Pemula yang Wajib Diperhatikan
Daftar Lokasi Ekowisata di Indonesia
Selain bisa bersenang-senang, Eigerian juga bisa ikut melestarikan alam, sekaligus membantu perekonomian masyarakat lokal saat berkunjung ke kawasan ekowisata. Di bawah ini ada berbagai pilihan destinasi ekowisata di Indonesia yang bisa Eigerian jadikan referensi. Cek, yuk!
1. Nusa Penida, Bali
Di Nusa Penida, Eigerian akan disambut oleh deretan perbukitan yang dikelilingi oleh lautan. Pulau kecil ini memang punya daya tarik yang luar biasa berupa pantai pasir putih yang eksotis seperti di Pantai Atuh Nusa Penida. Selain itu, ada pemandangan yang menakjubkan dari atas tebing di bagian selatan Pulau Nusa Penida yang menghadap ke Samudra Hindia. Selain itu, Pulau Nusa Penida juga menawarkan pesona bawah laut yang istimewa. Dengan dikelilingi lautan lepas, membuat pulau ini sangat cocok untuk para pecinta diving maupun snorkeling berkat panorama surgawi bawah lautnya.
2. Desa Wisata Penglipuran
Desa Wisata Penglipuran juga menjadi salah satu destinasi ekowisata di Indonesia yang menarik untuk dikunjungi. Ekowisata yang satu ini menawarkan peninggalan arsitektur kuno Bali yang dipertahankan oleh warga lokal. Konsep ekowisata diterapkan di desa ini untuk menjaga kebersihan lingkungan serta meningkatkan perekonomian warga setempat. Di desa ini, ibu-ibu sudah terbiasa melakukan pemilahan sampah yang nantinya akan digunakan menjadi pupuk atau diserahkan ke bank sampah. Jika Eigerian mau mengunjungi Desa Penglipuran, disarankan untuk mengunjunginya menjelang Hari Raya Galungan supaya Eigerian bisa menyaksikan dekorasi di setiap rumah.
3. Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur
Eigerian juga bisa mengeksplorasi Taman Nasional Komodo yang berada di Nusa Tenggara Timur, di mana Taman Nasional ini sebenarnya terdiri dari tiga pulau besar, yaitu Pulau Komodo, Pulau Rinca, dan Pulau Padar. Selain menjadi habitat untuk komodo, Taman Nasional Komodo juga menjadi rumah bagi ratusan spesies hewan darat lain, seperti ular, kadal, tikus Rinca, kuda, kerbau, babi hutan, kelelawar buah, rusa Timor, dan lebih dari 40 spesies burung. Daya tarik Taman Nasional Komodo juga bukan hanya di darat, akan tetapi pemandangan bawah lautnya juga tidak kalah menakjubkan. Ada banyak sekali terumbu karang cantik dan sekitar 1000 spesies ikan yang bisa ditemukan di sini.
4. Kawah Ijen, Jawa Timur
Destinasi ekowisata berikutnya adalah Kawah Ijen, Banyuwangi. Di sini, Eigerian akan menyaksikan secara langsung sebuah fenomena langka yang disebut api biru, di mana fenomena api biru (blue fire) ini merupakan fenomena langka yang hanya ada dua di dunia, yaitu di Indonesia dan Islandia. Api biru itu tercipta dari gas sulfur yang terbakar saat terpapar udara dari luar, dan fenomena api biru semakin menakjubkan dengan semburat merah-jingga pemandangan matahari terbit.
5. Desa Wisata Tembi, Daerah Istimewa Yogyakarta
Bagi Eigerian yang merasa bosan dengan suasana kota dan ingin merasakan suasana pedesaan, silakan datang ke Desa Wisata Tembi. Eigerian dapat menghirup udara segar, menikmati pemandangan hijau area sawah, dan merasakan secara langsung kearifan budaya lokal saat berada di Desa Wisata Tembi. Eigerian juga bisa berkeliling desa dengan mengendarai andong, becak, kereta mini, atau sepeda onthel. Sangat seru, bukan?
Menariknya lagi, bagi Eigerian yang ingin menambah pengalaman bercocok tanam, ada paket wisata khusus. Dan satu lagi, Desa Wisata Tembi juga punya Museum Rumah Budaya Tembi sebagai daya tarik lainnya. Di museum ini, Eigerian bisa menemukan berbagai benda pusaka Jawa seperti keris, gamelan, dan masih banyak lagi.
6. Raja Ampat, Papua Barat
Tidak perlu liburan jauh-jauh hingga ke mancanegara, karena di Indonesia juga terdapat banyak destinasi yang yang memesona, salah satunya adalah Raja Ampat. Keindahan yang sempurna berupa laut dengan air yang biru, pemandangan bawah air yang sangat indah, serta lanskap perbukitan yang menantang, semuanya bisa Eigerian saksikan secara langsung di Raja Ampat. Berkunjung ke kawasan ekowisata yang satu ini, Eigerian bisa duduk santai sambil menatap keindahan alam yang disuguhkan atau bisa menyelam untuk melihat aneka biota laut yang tidak bisa ditemukan di tempat lain.
Baca juga: 10 Ekowisata Mangrove di Indonesia yang Indah dan Lestari
Yuk, rencanakan traveling! Liburan dengan berkunjung ke kawasan ekowisata bersama orang-orang tersayang pasti bisa menambah energi untuk kembali menjalani aktivitas sehari-hari.
Tapi sebelum itu perhatikan juga outfit liburanmu, ya! Tak perlu khawatir, karena kini Eigerian bisa belanja kebutuhan traveling secara online di website resmi EIGER Adventure. Ada banyak pilihan mulai dari apparel, tas, sepatu, hingga aksesoris yang bisa melengkapi outfit liburanmu. Eigerian bisa mendapatkan produk original dengan harga terbaik dan promo menarik. Mulai dari potongan harga, cashback, hingga gratis ongkos kirim ke seluruh Indonesia, dan berbagai pilihan metode pembayaran, semuanya bisa bisa Eigerian dapatkan. Yuk, belanja sekarang!