HomeTips & TrickMountaineeringApa Saja yang Harus Diperhatikan Saat Masak di Alam Bebas?

Apa Saja yang Harus Diperhatikan Saat Masak di Alam Bebas?

Bagi Eigerian yang sering berkemah di alam bebas, apa sering kebingungan mau masak apa dan di mana? Karena tidak ada dapur yang memadai, banyak orang memilih untuk menyantap makanan instan.

Padahal, dengan berbekal pengetahuan dan trik memasak saat berkemah, kamu bisa coba memasak menu makanan yang lezat tanpa ribet.

Baca Juga: Apapun Alasannya, Alat Camping Ini Tidak Boleh Ketinggalan

Beberapa Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memasak di Area Camping

Pilih area memasak yang tepat

Pilihlah area yang cukup kering, bebas rumput, debu, puing, dan akar pohon yang mungkin mudah terbakar. Pastikan pula lokasi tempat membuat perapian tidak terlalu dekat dengan tenda. Bila di lokasi yang Eigerian pilih ditemukan akar gantung usahakan api yang kamu buat tidak terlalu besar, sehingga akar gantung tak ikut terbakar.

Jangan terlalu dekat dengan semak belukar

Ketika tempat kamu mendirikan tenda benar-benar alam liar, pastikan kamu memilih tempat yang aman untuk memasak dengan tidak terlalu dekat dengan semak-semak. Kamu juga perlu berhati-hati dengan gangguan hewan liar yang mungkin bersembunyi di baliknya.

Selain itu, beri jarak yang aman untuk mencegah kebakaran atau hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi jika kegiatan masak di alam bebas dilakukan saat musim kering dan berangin, daun-daun dan ranting-ranting yang mungkin bisa dengan mudah dan tanpa sengaja tersambar api.

Area memasak aman dari hujan

Kegiatan memasak di alam terbuka memang memiliki tantangan tersendiri. Salah satunya cuaca yang tidak menentu, seperti angin kencang, debu, hingga hujan, yang bisa membuat kegiatan masak-memasak menjadi terganggu.

Untuk alasan itu, sebelum pergi camping, pastikan tempat yang akan kamu kunjungi adalah lokasi yang ideal untuk memasak. Misalnya, memilih area camping yang dekat dengan bangunan beratap, sehingga aman dari hujan dan angin kencang.

Selain itu, perhatikan juga kontur permukaan tanah tempat kamu memasak di alam bebas. Pilih area yang datar sehingga aktivitas memasak menjadi lebih aman dan nyaman.

Gunakan perkakas yang tepat

Utamakan memilih perkakas berbahan logam untuk panci dan wajan. Eigerian pun dapat memilih perkakas memasak yang memang dirancang khusus untuk keperluan memasak di luar ruangan.

Pilih menu yang praktis

Setelah menyiapkan alat-alat masak dan makan, sekarang saatnya kamu menentukan menu makanan untuk dimasak saat di alam bebas. Sebaiknya, pilih menu makanan yang praktis dan tidak memerlukan banyak bahan masakan, namun tetap bisa membuat perut kenyang dan bisa mencukupi kebutuhan kalori dan energi tubuh. Misalnya, ikan bakar, daging panggang, sosis, dan telur. 

Jangan lupa untuk membawa bumbu-bumbu dapur yang memang akan dibutuhkan selama memasak di alam bebas. Tidak perlu membawa bumbu dapur dalam ukuran besar, cukup ambil bumbu dapur secukupnya dan pindahkan ke wadah anti tumpah atau ziplock yang lebih kecil.

Menjaga kebersihan makanan

Jagalah selalu kebersihan bahan makananmu. Ingatlah bahwa bahan makanan daging tidak bisa terlalu lama dalam suhu ruangan. Selain itu, perhatikan dengan benar tingkat kematangan masakanmu.

Bersihkan kembali setelah selesai

Memasak di alam terbuka memang menyenangkan, tetapi kamu harus ingat untuk selalu menjaga kebersihan area sekitar. Jangan sampai kamu sampai meninggalkan sampah-sampah sisa memasak yang bisa merusak lingkungan. 

Setelah kamu selesai memasak, pastikan untuk selalu merapikan dan membersihkan area tersebut sebelum ditinggalkan. Siapkan satu ember pasir atau air untuk membantu memadamkan api setelah selesai memasak.

Kamu juga bisa membawa pulang bungkus plastik atau sampah lainnya dari tempat camping untuk dibuang di tempat sampah. Bila ada makanan matang bersisa, jangan dibuang sembarangan. Lebih baik disimpan dalam kantong kedap udara.

5 Alat yang Dibutuhkan Untuk Memasak di Alam Bebas

(Foto Memasak di Tempat Camping. Sumber: EIGER Adventure)

Baca Juga: Mengenal Bushcraft, Seni Bertahan Hidup di Alam Liar

Saat mendaki gunung atau sekadar camping di tengah alam yang asri, kamu tentu harus bisa memenuhi segala kebutuhan pokok sendiri. Mulai dari tempat berteduh sampai memasak makanan untuk dikonsumsi.

Peralatan esensial seperti tenda, sleeping bag, matras, sampai alat buat memasak bisa dibilang tak boleh ketinggalan alias wajib banget dibawa. Maka dari itu, sebaiknya jangan lupakan 5 alat penting ini saat bertualang di alam bebas, ya Eigerian!

Kompor portabel

Kompor jenis ini memang menjadi salah satu yang paling banyak dipilih oleh para pendaki. Selain harganya yang cukup terjangkau, ukurannya yang kecil serta praktis dalam penggunaannya juga menjadi salah satu pertimbangan.

Bahan bakar yang digunakan untuk kompor portabel cukup mudah dijumpai di pasaran. Kamu bisa membeli bahan bakar gas kaleng di toko swalayan bagian peralatan memasak atau yang sejenisnya.

Gas kaleng

Kompor lapangan dan gas kaleng merupakan satu kesatuan yang tak bisa dipisahkan. Meski harganya terjangkau, tetapi penggunaannya cukup boros jika setiap camping ke gunung harus membeli gas kaleng yang baru. Salah satu cara mengakali borosnya kebutuhan gas adalah dengan mengisi ulangnya.

Nesting atau Cooking Set

EIGER CREW COOK SET 4 KITCHENWARE

Cooking set juga menjadi salah satu peralatan yang sangat wajib dibawa tentunya, selain juga kamu bisa gunakan nesting sebagai pilihan lainnya. Dulu, banyak pendaki yang menggunakan nesting untuk memasak lauk, sayur, dan nasi di gunung.

Tetapi, seiring berjalannya waktu, nesting mulai tergeserkan dengan cooking set berbahan aluminium yang bobotnya lebih ringan. Selain itu, biasanya cooking set isinya lebih lengkap, mulai dari panci, teflon, mangkuk, sampai spatula.

Pisau lipat serbaguna

Daripada hanya membawa satu pisau, lebih baik membawa satu set pisau lengkap, seperti pisau lipat serbaguna. Satu set pisau lipat ada yang berisi hanya satu jenis dan ada pula yang punya berbagai jenis pisau.

Alat masak di gunung ini juga tak hanya digunakan untuk memasak, tetapi juga untuk keperluan pendakian lain, seperti memotong tali dan sebagainya.

Sendok dan garpu

Selanjutnya, jangan lupa bawa sendok dan garpu, ya Eigerian. Selain digunakan buat menyantap makanan, dua peralatan ini juga bisa diandalkan saat proses memasak.

Agar lebih praktis, kamu bisa membawa sendok dan garpu lipat. Karena lebih efisien dan tak membutuhkan terlalu banyak ruangan di dalam carrier untuk menyimpannya.

Nah, itu dia hal-hal yang harus diperhatikan saat memasak di alam bebas. Untuk mendapatkan perlengkapan memasak, Eigerian bisa mengunjungi Website Resmi EIGER yang menyediakan beragam perlengkapan untuk kegiatan luar ruang. Belanja mudah, gratis ongkos kirim ke seluruh Indonesia.

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru