HomeTips & TrickMountaineeringJangan Lupa Bawa Selimut Pendaki Gunung, Ini Alasannya

Jangan Lupa Bawa Selimut Pendaki Gunung, Ini Alasannya

Pendakian gunung yang ideal selalu dipersiapkan dengan baik, sehingga dapat berjalan lancar dan selamat sampai kembali ke rumah. Peralatan dan perlengkapan seperti carier, tenda, jaket, sepatu, pakaian ganti, dan penerangan dan alat memasak wajib masuk dalam daftar. Adakah yang belum disebutkan? Ya, selimut pendaki gunung juga jadi satu hal yang tidak boleh dilupakan.

Meski menjadi salah satu peralatan dan perlengkapan yang wajib dibawa, ternyata masih banyak lho Eigerian yang melupakan hal ini. Padahal tanpa membawanya, banyak risiko dan masalah bisa terjadi, dan bukan tidak mungkin berakibat pada hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: 5 Fungsi Utama Pelindung Kaki Naik Gunung, Sudah Tahu?

Risiko yang Harus Disadari

Selimut pendaki gunung
Sumber: freepik.com

Seperti yang Eigerian tahu, setiap peralatan pendakian memiliki peran dan fungsinya masing-masing. Misalnya saja tas, jika tidak membawanya, jelas urusan mengangkut seluruh perlengkapan akan jadi masalah bukan?

Sama halnya dengan selimut pendaki gunung ini. Menjadi barang yang perlu dibawa, beberapa risiko muncul ketika Eigerian lupa memasukkannya ke dalam tas atau carrier yang digunakan sebagai kelengkapan pendakian.

1. Risiko Hipotermia

Suhu dingin yang ada di area gunung akan mendatangkan risiko hipotermia, yang menjadi ancaman serius untuk Eigerian. Mengapa? Sebab kondisi ini membuat tubuh menjadi dalam kondisi yang lemah, sehingga tingkat kebugaran dan kesehatan mudah menurun.

2. Paparan Angin dan Hujan

Jangan salah, terpaan angin yang ada di area gunung memiliki suhu yang lebih dingin dan kecepatan yang berbeda dengan area perkotaan. Kalau kamu terus menerus terpapar hal ini, jelas tubuh akan mudah sakit dan tidak lagi merasa segar.

Terlebih jika kamu melakukan pendakian di musim hujan, maka risiko penurunan kondisi tubuh akan semakin besar.

3. Waktu Istirahat yang Tidak Nyaman

Well banyak konteks penggunaan selimut pendaki gunung dalam hal istirahat. Menjadi bantal, guling, hingga ‘kasur’ ergonomis untuk memberikan kenyamanan. Risiko ini mungkin tidak seberapa, tapi kenyamanan dalam beristirahat membantumu menjaga kondisi tubuh dan memulihkan stamina lebih optimal.

Masalah-masalah di atas tadi bisa saja muncul ketika kamu melakukan pendakian tanpa melengkapi diri dengan selimut pendaki gunung, baik dalam bentuk selimut persegi, sleeping bag, atau bahkan mungkin thermal blanket.

Pada dasarnya, fungsi utama dari selimut ini adalah untuk menghangatkan tubuh dan melindunginya dari paparan suhu dingin ketika berada di pengunungan. Maka masalah dan risiko yang muncul tidak akan jauh dari hal tersebut.

Kamu bisa menggunakan selimut ini saat beristirahat atau ketika merasa suhu terlalu dingin. Caranya mudah, untuk sleeping bag kamu hanya perlu membukanya, masuk ke dalam bag, dan kemudian menutup bagian depannya hingga ke area leher. Dengan begini suhu hangat akan dirasakan.

Untuk selimut jenis kotak dan thermal blanket, penggunaannya juga tidak sulit, cukup dengan memastikan setiap bagian tubuh tertutup dengan selimut ini, agar suhu di luar tidak lagi langsung menerpa area kulit sehingga tubuh memiliki perangkat insulasi suhu yang berfungsi optimal.

Tidak Bingung Memiliki Selimut Pendaki Berkualitas, Ini Kriterianya

Selimut pendaki gunung
Sumber: freepik.com

Nah karena selimut pendaki gunung perannya cukup krusial, maka kamu tidak boleh asal dalam memilih barang ini. Ada beberapa kriteria yang bisa kamu jadikan acuan supaya kamu mendapat produk yang tepat.

  • Pertama, soal ukuran. Sleeping bag atau selimut selalu punya ukuran yang jelas. Ukuran standar panjang sleeping bag adalah sekitar 1,8 meter, namun ada pula yang memiliki ukuran lebih besar untuk orang bertubuh jangkung. Jangan sampai salah memilih ya!
  • Kedua, soal bahan. Kualitas barang akan tergantung dengan bahan yang digunakan. Mulai dari bahan parasit, bahan sintetis, baha dacron, dan bahan polar, masing-masing punya karakter khasnya. Jangan salah pilih dan sesuaikan dengan keperluanmu
  • Ketiga, ada tidaknya penutup kepala. Pastikan selimut atau sleeping bag yang kamu pilih juga memiliki slot penutup kepala khusus, karena ini akan membantu menghangatkanmu dengan optimal selama digunakan
  • Keempat, bentuknya. Untuk sleeping bag sendiri ada tiga bentuk dasar yang dipasarkan. Mummy, dengan bentuk kerucut mengikuti lekuk tubuh dari kepala hingga kaki, kemudian tapered, persegi panjang dengan lebar yang sama dari kaki hingga kepala, dan rectangle, yakni berbentuk seperti selimut tapi dilengkapi resleting dan penutup kepala
  • Kelima, fitur lain. Perhatikan juga beberapa fitur lain yang disematkan pada produk selimut pendaki gunung. Mulai dari jahitan yang rapat, kemudian kerapatan resleting, ada tidaknya saku untuk menyimpan barang, garansi, dan jaminan mutu dari brand produsen produk

Jangan Salah Pilih, Ini 4 Rekomendasi dari EIGER Adventure

Setidaknya ada empat produk yang bisa kamu lihat di sini berdasarkan rekomendasi dari tim EIGER Adventure.

Pattern Knitting Blanket

Selimut pendaki gunung
Sumber: EIGER Adventure

Dengan bahan katun lembut, selimut ini cocok untuk memberikan kehangatan ekstra saat camping. Harganya hanya Rp499,000 saja.

Ethnic Camping Blanket

Selimut pendaki gunung
Sumber: EIGER Adventure

Ada pula produk dengan tampilan keren dan pouch praktis ini. Dijual dengan harga Rp279,000 saja, kamu sudah bisa membawa pulang selimut bertema etnik ini.

Thermal Blanket

Selimut pendaki gunung
Sumber: EIGER Adventure

Kuat dan memiliki beberapa lapisan, produk ini dibuat dari bahan aluminized polyethylene. Kamu bisa menghangatkan diri dengan optimal hanya dengan harga Rp279,000 saja.

Sleep Sack 600

Selimut pendaki gunung
Sumber: EIGER Adventure

Produk sleeping bag dari EIGER Adventure ini akan memberikan kenyamanan dan kehangatan saat tidur di alam terbuka. Berwarna terang, harganya hanya Rp669,000 saja.

Baca Juga:  Erupsi Gunung, Ini Langkah Preventif untuk Cegah Dampaknya

Itu tadi sedikit ulasan tentang selimut pendaki gunung yang bisa dibagikan dalam artikel singkat ini. Semoga menjadi artikel yang berguna, dan jangan takut untuk menemukan kesulitan saat ingin berbelanja produk EIGER Adventure. Kamu bisa langsung mengunjungi EIGER Adventure Store (EAS) terdekat di kotamu. Agar lebih praktis dan mudah, kamu juga bisa belanja lewat mobile apps EIGER Adventure yang sudah bisa kamu unduh di Play Store untuk pengguna Android dan App Store untuk pengguna iOS. Produknya lebih lengkap dan dijamin ori. Dapatkan juga promo dan gratis ongkir ke seluruh wilayah Indonesia!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru