HomeTips & TrickRidingMengenal Lebih Jauh Soal Arti Riding Motor dan Pentingnya Safety Riding

Mengenal Lebih Jauh Soal Arti Riding Motor dan Pentingnya Safety Riding

Hingga saat ini, join klub motor memang masih banyak diminati. Dalam sebuah klub motor ada banyak istilah arti riding motor yang kerap kali diucapkan para anggotanya. Akronim unik ini umumnya akan membuat feel sebagai bikers semakin terasa kental. Sebagai seorang yang menyebut dirinya anak motor, tentu kita harus paham istilah yang dipakai oleh lingkungan otomotif kita.

Jangan sampai karena tidak paham, justru malah membuat kita menjadi pusing sendiri. Mulai dari sunmori, satmori, night ride, tikum, kopdar, dan lain sebagainya. Termasuk juga salah satunya adalah arti riding motor, yang ternyata belum banyak dipahami. 

Apa Arti Riding Motor yang Sesungguhnya?

Mari kita coba terjemahkan kata riding terlebih dahulu, di mana riding kata dasarnya adalah ride yang artinya adalah mengendarai. Sedangkan riding sendiri merupakan kata untuk menggambarkan aktivitas yang tengah kita lakukan, yang bisa dimaknai sebagai sedang berkendara.

Riding adalah kata dalam bahasa Inggris dan karena bahasa Inggris merupakan bahasa internasional, maka tidak heran jika banyak kosa kata dari bahasa Inggris yang digunakan di banyak negara di dunia.

Setelah mengetahui arti riding, selanjutnya kita bahas mengenai motor. Motor ini cukup universal maksudnya. Dalam bahasa Inggris motor artinya adalah mesin atau penggerak. Jadi untuk di Indonesia, motor sebenarnya hanya merujuk pada mesinnya saja dan secara lebih lengkap maksud dari kendaraan roda dua yang bermesin dalam bahasa Indonesia disebut sebagai sepeda motor.

Sebenarnya, riding juga kerap digunakan untuk penyebutan tengah berkendara kuda. Tapi karena zaman sudah berubah dan kini lebih banyak penunggang sepeda dan sepeda motor, maka tidak salah jika riding juga disematkan untuk aktivitas berkendara motor.

Jadi arti riding motor adalah sedang mengendarai sepeda motor di mana sang pengendara motor disebut sebagai rider.

Pentingnya Safety Riding

arti riding motor

Selain memahami arti riding motor, kita juga harus tahu soal safety riding. Safety artinya aman, sementara riding artinya berkendara. Jadi, bisa dikatakan kalau safety riding ini adalah berkendara dengan aman dan juga nyaman. Safety riding merupakan suatu bentuk perilaku berkendara yang aman dan nyaman, yang artinya aman bagi diri sendiri maupun bagi pengendara lain. Lantas,bagaimana cara melakukan safety riding?

1. Cek kondisi motor sebelum berkendara

Pastikan kita selalu mengecek kondisi motor sebelum perjalanan, untuk memastikan apakah ada kerusakan atau tidak pada motor yang akan kita kendarai. Mengecek kondisi motor bisa dilakukan seperti mengecek angin ban, air radiator, lampu motor, kampas rem, dan yang terakhir adalah kondisi rantai motor.

Selain itu, pastikan lampu sepeda motor kita bisa menyala semua dengan normal. Jangan lupa untuk selalu membawa tool kit untuk berjaga-jaga, karena kita tidak pernah tahu apakah dalam perjalanan motor kita akan mengalami masalah atau tidak. 

Baca juga: Posisi Badan yang Tepat Agar Nyaman dan Aman Saat Riding Motor

2. Wajib pakai helm! 

Helm adalah peralatan safety riding yang wajib digunakan saat sedang berkendara. Helm menjadi alat yang wajib dan harus digunakan karena sangat berguna untuk melindungi bagian yang sangat vital pada tubuh kita, yaitu kepala. Perlu diketahui, bahwa helm memiliki 2 variasi yaitu helm full face dan juga helm half face, terserah kita ingin menggunakan jenis helm yang mana karena yang paling utama adalah helm yang kita pakai berlabel SNI atau Standar Nasional Indonesia.

Selain itu, pastikan juga jika helm yang kita pakai pas di kepala,  Helm yang longgar bisa jadi sangat berbahaya. Contohnya, saat terkena terpaan angin bisa saja helm yang ukurannya besar menjadi turun dari dahi dan menutupi pandangan mata. Atau jika tidak sengaja terjatuh dari motor, helm terlepas dari kepala. 

3. Patuhi aturan lalu lintas

Pengendara yang baik adalah pengendara yang selalu mematuhi semua aturan lalu lintas. Untuk itu, kita harus bisa mematuhi semua rambu-rambu lalu lintas yang berlaku. Selain karena merupakan peraturan, mematuhi rambu lalu lintas juga membantu kita agar selamat saat di jalan.

Ada banyak sekali rambu-rambu lalu lintas yang berlaku di jalan raya, yang tentunya membutuhkan pemahaman para pengendara. Kita harus mengerti arti dari rambu-rambu lalu lintas yang ada seperti dilarang belok kiri, dilarang melawan arus, dan lain sebagainya. 

Baca juga: Mari Mengetahui Lebih Jauh Soal Night Ride!

Daftar Perlengkapan yang Wajib Dimiliki Pengendara

arti riding motor

Paham arti riding motor sudah, soal safety riding juga sudah, sekarang mari kita bahas soal daftar perlengkapan riding. Berikut ini adalah daftar perlengkapan riding yang wajib dimiliki pengendara:

  • Yang pertama tentu saja helm, seperti yang sudah disinggung sebelumnya. 
  • Lalu, jaket yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari terpaan angin dan sengatan panas matahari saat di jalan.
  • Menggunakan celana panjang dengan bahan berkualitas dan memiliki fitur kompartemen pelindung lutut, sehingga bisa melindungi kaki dari luka akibat kecelakaan.
  • Sepatu menjadi salah satu riding gear yang penting untuk melindungi tubuh bagian kaki.
  • Body protector yang berfungsi untuk menghindarkan cedera pada bagian tulang jika terjadi kecelakaan.
  • Sarung tangan. Tidak hanya melindungi tangan dari sengatan matahari, sarung tangan juga berfungsi untuk melindungi tangan dari luka jika terjadi kecelakaan. Pilihlah sarung tangan yang fit ke tangan, berbahan kuat, dan tidak licin agar proses memutar grip gas dapat berjalan dengan lancar. 

Kolaborasi Eksklusif Eiger dan Royal Enfield

EIGER X Royal Enfield merupakan koleksi eksklusif pertama untuk apparel dan perlengkapan berkendara motor dalam lini produk Eiger Riding yang resmi diluncurkan pada 14 Februari 2022.  Koleksi dari kolaborasi ini menawarkan gaya dan penampilan berbeda bagi para pengendara motor sejati. Koleksi eksklusif EIGER X Royal Enfield terdiri dari 21 merchandise terbaru dalam lini produk Eiger Riding, mulai dari kaos, rompi, celana, hingga side bag. Eigerian wajib punya salah satunya!

  • Electra adalah tas samping pertama yang Eiger keluarkan dengan material canvas. Pada bagian depan tas samping ini terdapat logo EIGER X Royal Enfield berbahan kulit yang memberikan kesan klasik dan elegan.
  • Celana Crusader memiliki bahan yang sangat stretchy dengan cutting yang pas sehingga nyaman digunakan saat berkendara.
  • Machismo adalah tas multifungsi yang memiliki kompartemen utama yang ditujukan untuk menyimpan helm, half face, maupun full face. Ketika sedang tidak digunakan, tas ini bisa dilipat hingga berukuran kecil dan menjadi tas selempang untuk menyimpan barang-barang esensial.
  • Terdapat 2 jenis jaket yang dikeluarkan pada koleksi EIGER X Royal Enfield, yaitu Barrow dan Sloper.
  • Ada 3 kemeja yang dilengkapi patch bertuliskan EIGER X Royal Enfield, sehingga memberikan kesan tangguh dan klasik bersamaan, yaitu Madras, Tiruvottiyur, dan Redditch Asphal.
  • Bradford adalah rompi yang dapat menjadi solusi saat bertualang di bawah hujan ringan, angin kencang, bahkan saat cuaca panas. Bradford ini hadir dalam dua warna yaitu hitam dan abu-abu, terbuat dari bahan polyester dan dilengkapi berbagai teknologi. 

Belanja perlengkapan riding, di website Eiger saja!

Para pelanggan Eiger dan Royal Enfield bisa mendapatkan produk-produk tersebut dengan harga mulai dari Rp99.000. Produk EIGER X Royal Enfield ini tersedia di seluruh toko flagship Eiger Adventure di Indonesia dan beberapa toko Eiger Adventure. Segala macam perlengkapan riding juga bisa kita temukan di Eiger Adventure. Tentu saja dengan kualitas terbaik, yang dibanderol dengan harga terjangkau. Eigerian bisa belanja secara online di laman Eiger Adventure, dengan memanfaatkan promo menarik yang ditawarkan. Semakin untung, kan?

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru