HomeTips & TrickLifestyleHal hal yang Membatalkan Puasa dan Tips Agar Tidak Lemas Saat Puasa

Hal hal yang Membatalkan Puasa dan Tips Agar Tidak Lemas Saat Puasa

Ibadah puasa merupakan Rukun Islam ke-3 yang wajib dilaksanakan oleh umat muslim di bulan Ramadan. Sedangkan puasa sunnah dapat dilakukan di bulan-bulan lainnya. Ada banyak sekali manfaat dari melaksanakan ibadah puasa. Namun perlu dipahami, bahwa berpuasa tidak hanya sekadar menahan lapar dan minum saja, tapi juga harus menghindari hal hal yang membatalkan puasa. Apa saja hal hal yang membatalkan puasa yang perlu dihindari? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, yuk!

Apa Saja Hal Hal yang Membatalkan Puasa?

Sumber: Instagram/eigeradventure

Selama kita menjalankan ibadah puasa, tidak hanya menahan makan dan minum saja, tetapi juga harus menghindari beberapa hal, yang bisa membuat kita batal puasa. Berikut ini telah dirangkum hal hal yang membatalkan puasa. Ada hal yang tidak terduga juga, lho!

Hal hal yang membatalkan puasa

1. Merokok

Bagi para perokok aktif dan pasif, tentunya kita harus puasa merokok juga. Mengingat rokok memiliki rasa, maka merokok juga termasuk dalam daftar yang dapat membatalkan puasa. Selain itu, saat merokok ada partikel yang tanpa kita sadari dapat masuk ke dalam bagian tubuh kita. Jadi, kita perlu menahan diri untuk tidak merokok selama berpuasa.

2. Makan dan minum dengan sengaja

Makan dan minum secara tidak sengaja tidak membatalkan puasa, dengan syarat sisa makanan yang menempel di dalam mulut harus segera dibersihkan. Namun, jika kita makan dan minum dengan sengaja, maka hal ini akan menjadi penyebab dari batalnya puasa.

3. Haid

Sebenarnya, mendapatkan haid adalah sesuatu yang tidak bisa kita kontrol dari dalam diri. Namun, saat berpuasa, tubuh kita harus dalam keadaan yang suci. Dengan demikian, jika kita mendapatkan haid saat puasa, maka hal ini akan langsung membatalkan puasa karena darah kotor yang dikeluarkan oleh tubuh.

4. Muntah

Aturan dalam puasa melarang kita untuk memasukkan sesuatu dan mengeluarkan sesuatu dari dalam tubuh. Jadi, sama halnya dengan haid, puasa kita juga akan batal bila muntah secara sengaja.

5. Tidak menahan hawa nafsu

Setelah kita mengetahui pantangan puasa dalam bentuk yang berwujud, selanjutnya hal hal membatalkan puasa dalam bentuk tidak berwujud, seperti hawa nafsu. Nafsu sendiri bisa menyangkut emosi, perkataan atau perbuatan, seperti nafsu seksual.  

Baca juga: Tambah Pahala, Yuk Jalankan 5 Amalan di Bulan Ramadhan Ini!

Tips Agar Badan Tidak Lemas Saat Puasa

Setelah mengetahui hal hal yang membatalkan puasa, berikut ini ada beberapa tips puasa sehat agar tubuh tidak mudah lemas yang bisa kita lakukan. Simak ulasannya, yuk

1. Cukupi kebutuhan cairan tubuh

Kekurangan cairan tubuh akan menyebabkan tubuh lemas, fokus berkurang, bibir pecah-pecah, serta sakit kepala. Apalagi, tubuh kita membutuhkan asupan cairan 2 liter per hari atau setara dengan 8 gelas. Untuk itulah, saat berpuasa kita perlu membuat aturan minum air putih dengan pola 2-2-4, yaitu 2 gelas saat sahur, 2 gelas saat berbuka, serta 4 gelas saat makan malam. Selain itu, pastikan kita menghindari minuman manis karena bisa membuat tubuh cepat haus.

Kita bisa menggunakan botol minum dari Eiger dengan ukuran 250 ml untuk memudahkan dalam mengukur jumlah cairan yang masuk ke tubuh. Selain itu, botol minum ini juga bisa digunakan saat sedang berpergian. Jadi, ketika buka puasa, kita pun tetap bisa minum air putih yang cukup.

2. Jaga porsi makan

Saat puasa, pastikan kita menjaga porsi makanan yang dikonsumsi, baik saat sahur maupun ketika sedang buka puasa. Hindari mengonsumsi makanan secara berlebihan dengan alasan untuk mengisi energi di saat berpuasa, ya! Sebab, konsumsi makanan porsi besar justru akan menyebabkan tubuh mengantuk dan perut menjadi kembung. Jadi, pastikan kita makan dengan porsi yang biasa kita konsumsi sehingga perut  tidak kaget, terutama saat sahur. Selain itu, pastikan menu sahur dan buka puasa memiliki kandungan yang sehat dan bergizi lengkap, seperti buah-buahan dan juga sayuran.

3. Lakukan aktivitas seperti biasa

Hindari menjadikan kelaparan karena puasa sebagai alasan untuk tidak melakukan aktivitas apapun. Di saat puasa, kita tetap perlu melakukan aktivitas seperti biasa agar lebih produktif dan juga bisa menjaga kesehatan tubuh.

4. Lakukan olahraga ringan

Untuk menjaga tubuh tetap fit selama puasa, kita juga perlu berolahraga. Tidak perlu olahraga berat, cukup lakukan latihan ringan, seperti jalan kaki, jogging, yoga, atau melakukan pekerjaan rumah. Pastikan juga untuk melakukan peregangan sebelum berolahraga supaya tubuh tidak kaku yang bisa menyebabkan kram otot. Ada rekomendasi produk olahraga yang bisa digunakan saat bulan puasa, apa lagi kalau bukan produk-produk terbaik dari Eiger!

5. Istirahat yang cukup

Saat hari normal pun kita wajib untuk mendapatkan istirahat yang cukup, apalagi saat sedang puasa. Istirahat yang cukup akan menghindarkan tubuh kita menjadi lemas dan tidak bisa fokus beraktivitas di siang hari selama berpuasa. 

Baca juga: Bikin Rindu! Inilah 5 Tradisi Unik Bulan Ramadhan di Indonesia

Demikian ulasan mengenai hal hal yang membatalkan puasa, serta tips yang bisa dipraktikkan supaya kita bisa menjalankan puasa dengan tetap fit. Yuk, lengkapi segala kebutuhan untuk menunjang aktivitas selama puasa di bulan Ramadan dengan produk-produk terbaik dari EIGER. Mulai dari botol minum, outfit olahraga, hingga pakaian muslim, semua ada! Cek langsung koleksi terbaru Eiger Ramadan Collection di website EIGER Adventure.

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru