Mengisi waktu luang dengan berwisata jelas jadi agenda banyak orang. Tapi pernahkah Eigerian untuk mencoba mengunjungi hutan wisata yang ada di berbagai daerah? Hutan wisata ini tidak hanya akan jadi opsi yang menarik, tapi juga menawarkan pengalaman yang berbeda dengan objek yang pernah kamu kunjungi sebelumnya.
Indonesia sendiri sejak lama mendapatkan julukan sebagai salah satu paru-paru dunia, yang artinya luas hutan yang ada di negeri ini benar-benar signifikan untuk skala internasional. Jadi rasanya sudah sewajarnya ‘kan jika artikel ini sampai di hasil pencarianmu?
Baca Juga: Menelusuri Keindahan Gunung Lawu yang Memesona
Daftar Opsi Hutan Wisata di Indonesia
Beberapa opsi hutan wisata yang ada di Indonesia sendiri bisa Eigerian lihat di sini, lengkap dengan ilustrasi area hutan yang semoga bisa menjadi gambaran.
1. Taman Hutan Juanda
Lokasinya ada di area Dago Pakar Hutan yang sebenarnya dahulu adalah hutan lindung. Namun demikian, peralihannya ke fungsi hutan wisata atau kebun raya telah dipersiapkan sejak tahun 1963. Tidak lama kemudian hutan ini diresmikan oleh Ir. H. Djuanda, yang namanya kemudian digunakan hingga sekarang.
Dengan kurang lebih 2.500 pohon di area tersebut, kamu bisa menikmati udara yang sangat sejuk, pemandangan yang membuat kepala menjadi lebih ‘dingin’, dan beberapa satwa khas area hutan. Satwa tersebut adalah elang, perkutut, musang, hingga tupai dan bajing.
2. Hutan Mangrove Pantai Indah Kapuk
Tidak selalu berada di area yang sulit dijangkau, nyatanya ada juga hutan wisata yang terletak di Pantai Indah Kapuk. Hutan mangrove ini selain menawarkan pemandangan dan nuansa unik untuk berwisata, juga memiliki fungsi pencegahan abrasi.
Namun demikian pihak pengelola kemudian juga menambahkan berbagai fitur dan fasilitas di area tersebut, sehingga dapat menyajikan nuansa wisata untuk masyarakat Jakarta dan sekitarnya. Selain menikmati pemandangan dan nuansa hutan mangrove, Eigerian juga bisa menyusuri rawa-rawa di sana dengan menggunakan perahu yang tersedia.
3. Hutan Pinus Mangunan
Hutan wisata ketiga terletak di daerah yang selalu istimewa untuk semua orang, Yogyakarta. Romantisme Yogyakarta yang selalu berkesan ternyata juga memiliki area hutan pinus yang indah dan layak dikunjungi untuk melepas penat.
Hutan ini membentang seluas 500 hentar dan memiliki pemandangan indah pohon pinus yang berjajar rapi menjulang tinggi. Tidak jarang orang-orang yang berkunjung ke sini ingin menikmati udara dan pemandangan segar, sekaligus berfoto menggunakan OOTD tematik yang disiapkan.
Untuk mendukung kegiatan wisata, disediakan kursi-kursi yang dapat digunakan dan berbagai fasilitas pelengkap lainnya demi kenyamanan Eigerian.
4. Cagar Alam Gunung Tangkoko Batuangus
Untuk yang satu ini Eigerian bisa sekaligus bertualang ke area Sulawesi Utara. Dengan luas mencapai 3.196 hektar, Cagar Alam Gunung Tangkoko Batuangus menjadi rumah untuk banyak sekali satwa dilindungi yang hidup secara endemik di Sulawesi seperti tarsius, kuskus, maleo, dan burung rangkong.
Pengelolanya sendiri adalah Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sulawesi Utara, dan dibagi menjadi dua kawasan hutan wisata, Pertama diberi nama Taman Wisata Batuputih, dan kedua disebut Taman Wisata Alam Batuangus.
Pemandangannya? Tentu tak lagi perlu diragukan untuk keindahan dan keasrian yang ditawarkan pada lokasi tersebut.
5. Hutan Mangrove Tarakan
Seperti namanya, hutan wisata ini terletak di kawasan Tarakan. Berbentuk hutan bakau, lokasi ini menjadi destinasi yang cocok untuk Eigerian yang gemar dengan suasana khas area pinggir laut. Luasnya sendiri sekitar 21 hektar, dan menjadi ‘paru-paru’ dari Kota Tarakan.
Hutan Mangrove Tarakan juga dikenal dengan nama Kawasan Konservasi Mangrove dan Bekantan. Menjadi lokasi utama yang ramah untuk primata endemik seperti Bekantan, jangan kaget jika Eigerian menemukan banyak primata ini selama menjelajah hutan mangrove tersebut.
Tak Lengkap Tanpa Outfit Keren untuk Berkunjung
Sebenarnya masih banyak lagi hutan yang difungsikan sebagai area wisata untuk dikunjungi. Namun demikian beberapa hutan tersebut akan disambung pada artikel lain. Kali ini, akan diberikan rekomendasi untuk Eigerian semua mengenai outfit yang bisa digunakan saat berkunjung ke opsi di atas.
Tidak hanya modis dan keren, outfit ini juga bisa membantu melindungi dari paparan sinar matahari, hawa yang dingin, atau serangan serangga yang mengganggu.
Eiger Strenuous Windproof Jacket
Menjadi salah satu jaket yang direkomendasikan, fitur tropical windproof yang ada di jaket ini bisa membantu Eigerian terhindar dari hembusan angin yang kencang. Selain itu, jaket ini juga menyediakan ventilasi di bagian punggung sehingga badan tetap terasa sejuk. Harga dari jaket keren ini sendiri adalah Rp514,900.
Eiger Tiger Claw 2.0 Shoes
Untuk menunjang penjelajahan yang Eigerian lakukan di hutan wisata, keamanan dan perlindungan pada bagian kaki harus selalu dipastikan. Eiger Tiger Claw 2.0 Shoes bisa menjadi opsi yang menarik, karena selain dapat melindungi sepatu ini juga memberikan keleluasaan gerak yang diperlukan. Bisa kamu bawa pulang dengan harga Rp665,100 saja, kamu bisa langsung cek produknya dengan mengklik nama produk di atas!
Eiger Z-Wanderfurther Camera Backpack
Meski namanya camera backpack, tapi kamu bisa memasukkan banyak sekali barang yang dibutuhkan dalam penjelajahanmu di hutan wisata dalam tas berkapasitas 20 liter ini. Harganya hanya Rp834.900 saja.
Eiger Abstricko Bucket Hat
Tak lengkap rasanya jika foto OOTD yang kamu buat tidak disertai dengan aksesoris bagian kepala. Selain berguna untuk membantu kamu tampak semakin keren, bucket hat ini juga akan melindungi bagian kepala dari tetesan air dan sinar matahari yang terik.
Baca Juga: 7 Manfaat Camping Bareng Keluarga, Apa Saja?
Itu tadi sekilas tentang rekomendasi hutan wisata yang ada di Indonesia, dan beberapa produk dari Eiger Adventure yang bisa membantu kamu dengan tema OOTD yang membumi. Jangan lupa, kamu bisa mendapatkan produk Eiger Adventure langsung dari situs resminya, untuk memperoleh benefit jaminan ori, harga terbaik, gratis ongkir ke berbagai daerah, serta opsi pembayaran yang beragam untuk memudahkan transaksi. Dapatkan pengalaman seru dengan berkunjung ke destinasi favorit, dan maksimalkan kesannya bersama Eiger Adventure!