HomeTips & TrickRiding7 Ide Style Bikers Wanita, Keren dan Mudah Ditiru

7 Ide Style Bikers Wanita, Keren dan Mudah Ditiru

Ternyata, aktivitas outdoor, seperti riding tidak hanya digemari oleh kaum pria, lho. Tidak sedikit pula wanita yang suka riding. Bagi Eigerian yang hobi riding, bisa cari referensi style bikers wanita melalui artikel berikut.

Kegiatan berkendara menggunakan sepeda motor ini memang banyak disukai karena memberikan pengalaman yang menyenangkan. Kita bisa menjelajah berbagai tempat menarik dan bertemu beragam orang selama riding.

Banyaknya komunitas bikers yang bermunculan pun semakin mendukung kita untuk melakukan hobi riding. Meski sebagian besar aktivitas luar ruang yang satu ini banyak digeluti oleh pria, akan tetapi kaum wanita juga dapat menikmatinya.

Selain memastikan kondisi kendaraan dalam kondisi prima, pemilihan outfit yang tepat untuk riding juga penting untuk diperhatikan.

Baca Juga: Tanda atau Isyarat Motor Bikers saat Touring

Ide Style Bikers Wanita

style bikers wanita
(Foto wanita sedang mengenakan jaket. Sumber: EIGER Adventure)

Bagi Eigerian yang masih bingung dalam memilih outfit berkendara, bisa menemukan inspirasi melalui berbagai ide style biker wanita di bawah ini:

1. Sweater

style bikers wanita
(Foto sweater wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Salah satu ide style bikers wanita yang bisa Eigerian coba ialah dengan memadupadankan sweater. Baik wanita yang berhijab atau pun tidak, sweater bisa menjadi pilihan outfit berkendara yang nyaman.

Sweater bisa kita mix and match dengan celana jeans, legging, kulot, atau pun celana cargo wanita.

Eigerian yang sedang mencari sweater wanita untuk riding, mungkin bisa mencoba EIGER Debonair WS Sweater. Bahan sweater ini sangat nyaman dan mampu menghangatkan tubuh selama cuaca dingin.

Debonair WS Sweater dari EIGER juga dilengkapi dengan saku kanguru di bagian depan dan penutup kepala yang dapat disesuaikan talinya. Tidak hanya stylish, tetapi juga sangat fungsional.

Selain itu, ada pilihan sweater lain seperti EIGER Long Road Sweater dengan desain bertema riding di bagian depan dan belakang yang menarik. 

Tenang saja, sweater wanita dari EIGER tersedia dalam berbagai warna dan ukuran yang bisa kita sesuaikan.

2. T-Shirt

t-shirt wanita
(Foto t-shirt wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Jika Eigerian sedang mencari ide style bikers wanita yang simple, bisa coba menggunakan t-shirt

Misalnya t-shirt, lengan pendek maupun panjang dengan bahan yang nyaman sehingga kegiatan berkendara menjadi menyenangkan.

T-shirt merupakan pilihan outfit yang mudah untuk dipadupadankan dengan berbagai bawahan. Kita hanya perlu menyesuaikannya sesuai keinginan.

Beberapa rekomendasi t-shirt untuk aktivitas berkendara yaitu EIGER X-Tracer WS T-Shirt yang terbuat dari material single jersey 30’s. Dijamin nyaman untuk penggunaan sehari-hari.

Ada juga EIGER Two Wheelers T-Shirt dengan material cotton combed 24 yang dirancang dengan desain sablon grafis pada bagian depan. T-shirt raglan lengan panjang ini akan memberikan perlindungan yang baik terhadap bagian tubuh selama aktivitas riding.

Baca Juga: Daftar Safety Gear yang Wajib Dimiliki Lady Biker

3. Polo Shirt

polo shirt wanita
(Foto polo shirt wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Selain t-shirt, Eigerian juga bisa coba menggunakan polo shirt sebagai outfit untuk berkendara.

Tidak hanya cocok dikenakan oleh pria, polo shirt dapat menjadi pilihan style bikers wanita yang keren, lho.

Salah satu pilihan polo shirt yang dapat Eigerian kenakan selama aktivitas outdoor seperti riding yaitu EIGER Stowe WS Polo Shirt. 

Dengan desain rapi dan potongan yang nyaman, polo shirt dari EIGER bisa melindungi tubuh saat riding, sekaligus membuat penampilan kita semakin keren.

Polo shirt yang dilengkapi dengan bordir logo Eiger pada bagian depan ini pun akan nyaman digunakan karena terbuat dari material rayon mix polyester.

4. Vest

vest wanita
(Foto vest wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Selama aktivitas berkendara di luar ruangan, kita membutuhkan pelindung tubuh yang bisa menghalau angin di jalanan. Salah satu yang dapat Eigerian lakukan untuk mencegahnya ialah dengan mengenakan vest.

Selain berfungsi untuk melindungi tubuh, vest yang kita gunakan juga dapat menunjang penampilan. Outfit kita pun akan semakin keren selama riding.

Sebagai ide style bikers wanita, vest dapat menjadi pilihan outer yang dipadupadankan dengan t-shirt berlengan pendek dan panjang, atau polo shirt.

Vest untuk riding yang bisa Eigerian pilih, yakni EIGER Haingana WS Vest. Ini merupakan rompi yang dibuat menggunakan teknologi tropic windblock dan tropic repellent sehingga tubuh kita terlindungi dari angin kencang saat berkendara.

Baca Juga: 35 Kata-Kata Anak Motor Keren, Bisa untuk Caption IG!

5. Jaket

jaket wanita
(Foto jaket wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Jaket juga menjadi pilihan ide style bikers wanita yang tepat untuk kita gunakan selama berkendara. Hal ini karena jaket cukup efektif untuk melindungi tubuh dari terpaan angin selama riding.

Pilihan outfit yang satu ini cocok untuk dikenakan pada waktu apapun. Terutama di sore atau malam hari ketika angin di jalanan sedang kencang.

Eigerian mungkin bisa coba mengenakan EIGER Beasti Jacket WS untuk pilihan berkendara. Teknologi tropic windblock dan tropic repellent membuat jaket EIGER ini mampu menghalau dingin dan kencangnya angin.

Tidak hanya itu, jaket Beasti dari EIGER dilengkapi dengan ventilasi di bagian punggung. Jadi, jaket ini mampu memberikan udara yang lebih baik selama berkendara di bawah cuaca panas.

6. Bandana

bandana wanita
(Foto bandana wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Outfit saja tidak cukup, kita bisa coba menambahkan bandana sebagai aksesori style bikers wanita agar semakin menarik!

Bandana ini bisa digunakan sebagai penutup mulut sehingga menghalau debu dan kotoran di jalanan selama berkendara. Bisa juga dipakai sebagai penutup kepala atau leher untuk melengkapi penampilan.

Dalam hal ini, kita bisa coba EIGER Laudfast MF Bandana selama berkendara yang terbuat dari bahan coolmax sehingga nyaman untuk digunakan.

Bandana multifungsi tersebut dapat menjadi teman yang cocok selama berkendara.

Baca Juga: Inspirasi Outfit Touring Men and Women yang Keren Maksimal, Cek di Sini!

7. Gloves

sarung tangan
(Foto sarung tangan motor untuk wanita. Sumber: Eiger Adventure)

Aksesori lainnya yang juga bisa melengkapi style bikers wanita adalah gloves atau sarung tangan. Selain untuk membuat penampilan semakin keren, sarung tangan juga memiliki fungsi pelindung.

Dalam hal ini, Eigerian dapat menggunakan EIGER X-Famauina WS Gloves yang dirancang khusus wanita sehingga membuat aktivitas berkendara semakin aman dan nyaman.

Sarung tangan dari EIGER juga dilengkapi dengan penutup velcro yang dapat disesuaikan setelannya dengan kebutuhan.

8. Baselayer

baselaayer EIGER
(Foto baselaayer EIGER. Sumber: Eiger Adventure Official)

Pilihan outfit lainnya yang juga cocok untuk melengkapi outfit wanita selama riding yaitu baselayer. Salah satu produk baselayer yang bisa Eigerian pilih yakni EIGER Karakoram WS Undershirt. 

Outfit yang satu ini dilengkapi dengan teknologi tropic warm yang cocok untuk menghalau cuaca dingin. Bahkan memiliki teknologi odor control HeiQ Fresh yang membuat kita terbebas dari bau selama aktivitas outdoor seharian. 

Material baselayer ini juga elastis sehingga bisa mengikuti bentuk tubuh saat dikenakan. Dijamin nyaman!

Itu dia ide style bikers wanita yang keren dan mudah ditiru. Semua rekomendasi produknya dapat Eigerian beli secara online melalui website resmi EIGER Adventure Official.

Situs web resmi EIGER memberikan jaminan produk original dengan harga terbaik. Bahkan, didukung dengan berbagai metode pembayaran.

Adanya customer support selama 24 jam juga membuat aktivitas belanja online Eigerian dijamin aman dan nyaman. Menariknya lagi, kita bisa memeroleh lebih banyak keuntungan berkat potongan harga spesial hingga promo gratis ongkir!

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru