HomeTips & TrickGreen & HealthyIni Lho 7 Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Kamu

Ini Lho 7 Cara Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Kamu

Kondisi kesehatan jadi salah satu hal paling penting yang wajib dijaga. Hal ini, tak mungkin lepas dari baiknya daya tahan yang kamu miliki. Dengan daya tahan yang baik maka infeksi dan penyakit tidak akan membuat kamu jatuh sakit. Namun demikian, tak banyak orang yang memahami benar mengenai konsep daya tahan tubuh ini.

Kebanyakan orang percaya bahwa untuk meningkatkan daya tahan tubuh secara maksimal, maka harus melakukan satu kegiatan secara intensif. Padahal daya tahan bisa terbentuk dan bekerja sempurna dengan kombinasi dari banyak faktor.

Maka agar kitas semua bisa lebih memahami hal ini, mari kita bedah satu per satu hal yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh secara umum.

Jelas, Asupan Nutrisi yang Cukup dan Seimbang

Salah satu pilar dari kuatnya daya tahan tubuh yang dimiliki adalah cukupnya asupan nutrisi harian. Setiap hari, tubuh kamu memerlukan nutrisi untuk terus diolah dan membangun daya tahan, bersamaan dengan memaksimalkan fungsi tubuh.

Vitamin, Serat, Mineral, Karbohidrat, dan banyak nutrisi lain harus senantiasa dicukupi setiap hari. Untuk mengetahui hal ini, kamu bisa berkonsultasi dengan dokter kepercayaanmu. Mengapa? Sebab kebutuhan setiap orang berbeda-beda, dan akan sangat baik jika kamu mengetahui secara tepat kebutuhan nutrisi dan menu makanan yang bisa dikonsumsi setiap harinya.

Waktu Istirahat untuk Membantu Pembentukan Daya Tahan Tubuh

daya tahan tubuh

Tubuh memerlukan tenaga dan nutrisi untuk bisa beraktivitas dengan baik. Di waktu lain, tubuh juga memerlukan waktu istirahat yang cukup. Waktu istirahat ini akan membantu tubuh meregenerasi sel yang rusak, dan mengisi tenaga kembali.

Pada anak-anak dan remaja, istirahat atau tidur juga membantu tubuh untuk bisa berkembang. Untuk orang dewasa, tidur cukup akan membantu pembentukan daya tahan sehingga tubuh tak mudah terserang penyakit.

Pernah mengalami badan kurang enak ketika kurang tidur? Itu adalah efek langsung dari kurangnya waktu istirahat untuk tubuh kamu.

Baca Juga : Macam-macam Olahraga Ringan yang Bisa Dilakukan Sambil WFH

Berolahraga secara Rutin

Ketiga, kamu juga harus berolahraga secara rutin untuk menjaga daya tahan tubuh agar tetap dalam kondisi prima. Olahraga yang rutin bisa membantu kamu mencegah resiko penyakit serius, seperti obesitas, penyakit kardiovaskular, serta osteoporosis.

Gerakan fisik secara intens juga membantu tubuh untuk merangsang kerja antibodi dan sel darah putih, sehingga perlindungan pada tubuh akan terus meningkat. Tentu kamu juga merasakan bukan ketika olahraga rutin mood juga menjadi baik? Ini adalah efek lain dari olahraga yang berdampak secara tidak langsung, dan meningkatkan imun dari sisi pelepasan hormon kebahagiaan.

Kebersihan Diri dan Lingkungan

daya tahan tubuh
Sumber : freepik.com (gambar hanya ilustrasi)

Karena virus dan bakteri berasal dari luar tubuh, maka penting untuk selalu menjaga kebersihan dalam setiap aktivitas. Tak hanya diri sendiri, kebersihan lingkungan juga wajib dijaga setiap waktu untuk meminimalisir resiko infeksi.

Mulai dari mandi secara teratur menggunakan sabun, sikat gigi, mencuci tangan membersihkan rumah dan ruangan yang secara reguler digunakan, dan masih banyak lagi. Dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan kamu akan mendapatkan proteksi lebih baik dari resiko kesehatan.

Tentu, daya tahan tubuh juga akan turut meningkat dan memiliki kesempatan untuk terbentuk dengan lebih sempurna berkat hal ini.

Aktivitas Berjemur Di Pagi Hari untuk Daya Tahan Tubuh

Tubuh manusia memerlukan asupan Vitamin D untuk menyusun sistem daya tahan yang ada di dalamnya. Kegiatan berjemur di bawah matahari pagi, yang mungkin belakangan juga kamu lakukan secara rutin, dapat memberikan hal ini.

Sinar matahari pagi pada jam-jam tertentu bisa membantu merangsang tubuh untuk meningkatkan produksi Vitamin D di tubuh kamu. Dalam satu kali sesi berjemur, setidaknya kamu bisa menghabiskan 10 sampai 15 menit. Waktu yang singkat untuk membantu meningkatkan daya tahan secara umum bukan?

Kurangi Konsumsi Rokok dan Minuman Keras

daya tahan tubuh
Sumber : freepik.com (gambar hanya ilustrasi)

Kebiasaan mengkonsumsi rokok dan minuman keras yang berjalan lama akan mempengaruhi daya tahan secara langsung. Secara logis, banyak zat yang tidak mendukung kesehatan di dalam dua hal tersebut.

Maka untuk membantu mengurangi resiko kesehatan dan meningkatkan daya tahan yang kamu miliki, sangat direkomendasikan mengurangi konsumsi rokok dan minuman keras secara rutin. Mulai pola hidup sehat, dan rasakan manfaatnya untuk jangka panjang.

Kelola Tingkat Stres, dan Jangan Lupa Bahagia!

Salah satu penyebab penyakit datang secara tiba-tiba, tanpa disadari, adalah tingkat stres yang terlalu besar dan berlangsung terus-menerus. Maka untuk membantu tubuh tetap sehat, dan fungsi daya tahan tubuh sempurna, adalah mengelola tingkat stres.

Banyak kegiatan bisa dilakukan untuk hal ini. Bersenang-senang, refreshing, melakukan kegiatan luar ruang bersama orang terdekat, bisa jadi alternatif untuk mengelola tingkat stres. Tidak terasa secara instan, tapi hal ini akan membantu kamu memiliki daya tahan yang baik dalam waktu lama.

Baca Juga : Tips Melakukan Urban Farming di Lahan Sempit Perkotaan 

Well itu tadi beberapa tips untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah sakit. Seperti yang kamu bisa lihat, tak hanya asupan nutrisi saja, atau waktu istirahat saja, atau pengelolaan tingkat stres saja, namun semua itu perlu dilakukan agar daya tahan yang dimiliki tubuh semakin baik.

Untuk mendukung aktivitas luar ruang, dalam rangka mengelola tingkat stres dan membuat bahagia, kamu bisa mengandalkan Eiger Adventure sebagai partner terbaik. Dengan kualitas peralatan mumpuni, Eiger siap menemani kamu menerapkan pola hidup sehat!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru