Setiap gunung yang ada di dunia tentu memiliki karakternya masing-masing, dan menawarkan tantangan berbeda yang harus dihadapi. Ada baiknya jika Eigerian bisa memperkirakan lama waktu mendaki gunung sebelum benar-benar berangkat, agar bisa menyiapkan semua perbekalan yang diperlukan.
Maka pertanyaan besarnya kemudian adalah berapa lama waktu mendaki sebuah gunung? Adakah rumus atau formula yang bisa digunakan untuk menghitungnya?
Baca Juga: 7 Perlengkapan Masak di Gunung yang Wajib Dibawa Eigerian
Jangan Kaget, Ternyata Ada Rumusnya!
Dalam sebuah artikel di andeansumitadventure.rocks, disebutkan bahwa idealnya seorang pendaki memerlukan waktu sekitar satu jam untuk mendaki setinggi 300 meter, dan waktu yang sama untuk turun sejauh 500 meter.
Masih dari artikel yang sama, pendaki dapat mencapai jarak 4 kilometer pada jalan yang cenderung datar. Rumus yang kemudian dijelaskan adalah menghitung jarak horizontal dan vertikal, kemudian membagi yang lebih kecil menjadi dua, lalu menambahkan hasil perhitungan.
Untuk ilustrasinya adalah sebagai berikut.
Misal pada sebuah pendakian akan mencapai titik 1,200 meter dari sisi ketinggian, dan 12 kilometer dari sisi jarak titik awal ke titik akhir.
- Pertama, hitung waktu yang diperlukan untuk jarak vertikal. 1,200 meter dapat diartikan waktu tempuh ideal selama 4 jam, sebab waktu tempuh ideal untuk setiap 300 meter ketinggian adalah 1 jam perjalanan.
- Kedua, hitung juga waktu yang diperlukan untuk perjalanan turun, dengan asumsi jarak ketinggian serupa yakni 1,200 meter, maka bagi angka ini dengan 500 meter per jam. Diperoleh waktu selama 2 jam 24 menit.
- Ketiga, jumlahkan total sementara waktu yang ada, jadi 4 jam untuk pendakian, dan 2 jam 24 menit untuk menuruni gunung, sama dengan 6 jam 24 menit.
- Keempat, hitung waktu untuk menempuh jarak horizontal sejauh 12 kilometer. Jika 4 kilometer dapat ditempuh dalam waktu 1 jam, maka jarak horizontal yang ada akan ditempuh dalam waktu 3 jam saja,
- Kelima, setelah diketahui waktu tempuh horizontal dan vertikal, cari angka terkecil, yang berarti waktu horizontal, yakni 3 jam. Jika dibagi dua, hasilnya adalah 1 jam 30 menit.
- Keenam, jumlahkan waktu yang sudah diketahui ini, jadi 6 jam 24 menit ditambah 1 jam 30 menit, sama dengan 7 jam 54 menit.
Jadi untuk pendakian ini akan memerlukan waktu kurang lebih 7 jam 54 menit.
Nantinya, perkiraan waktu ini juga akan banyak dipengaruhi beberapa faktor, salah satunya adalah tingkat ketinggian gunung yang didaki. Semakin tinggi gunung yang didaki, maka semakin kecil kecepatan dari pendaki, baik itu seorang profesional atau pemula.
Faktor yang Berpengaruh pada Perhitungan dan Perkiraan Lama Waktu Mendaki Gunung
Seperti yang diungkapkan di atas, ada beberapa faktor, termasuk ketinggian gunung dan pengalaman pendaki, pada perkiraan lama waktu mendaki gunung yang bisa dihitung. Lebih rinci, beberapa faktor yang berpengaruh adalah sebagai berikut.
1. Kondisi Fisik dan Intensitas Pendakian
Salah satu yang harus dipastikan dalam pendakian adalah kondisi fisik. Semakin baik kondisi fisik dan semakin bugar, maka pendakian bisa dilakukan dengan lancar dan sesuai rencana. Tentu hal ini bisa dikombinasikan dengan intensitas atau tempo pendakian yang ideal, sehingga perkiraan waktu yang dimiliki bisa ditepati.
Hal sebaliknya berlaku ketika kondisi fisik Anda tidak prima, namun memaksakan mengikuti tempo pendakian ideal yang diharapkan.
2. Perubahan Ketinggian
Perjalanan yang dilalui jelas tidak seluruhnya memiliki sudut kemiringan yang serupa, serta medan yang berbeda-beda. Untuk bisa memperhitungkan perkiraan waktu pendakian yang diperlukan, kamu sebaiknya merinci medan dan perubahan sudut kemiringan, serta ketinggian yang kamu capai.
Di waktu yang sama, perubahan ketinggian secara mendadak akan membebani tubuh cukup berat karena perubahan kadar oksigen dan tekanan udara. Kamu bisa memperlambat sedikit laju pendakian supaya tubuh bisa beradaptasi dengan normal.
3. Medan Pendakian
Medan pendakian sendiri sebenarnya jadi salah satu hal yang cukup ‘terukur’, sebab setiap gunung memiliki karakternya masing-masing. Pelajari dengan baik, dan pastikan kamu tidak membawa perlengkapan yang salah dalam mendaki gunung yang dituju.
4. Beban Pendakian yang Dibawa
Meski kekuatan fisik yang Eigerian punya besar, tapi beban pendakian yang dibawa tetap akan berpengaruh pada lama waktu mendaki gunung. Setidaknya, hal ini berdampak besar pada keberangkatan, karena idealnya ketika perjalanan kembali beban logistik sudah berkurang signifikan.
5. Waktu Istirahat dan Cuaca
Terkadang waktu istirahat dan cuaca jadi hal yang tidak diperhitungkan dalam lama waktu mendaki gunung. Padahal dua poin ini berpengaruh besar, karena berada di luar kendali Eigerian dan rombongan.
Yang dimaksud istirahat bukan sekedar istirahat secara praktis duduk santai dan mengkonsumsi perbekalan sejenak, tapi juga berfoto-foto, atau kegiatan lain yang menambah waktu perjalanan. Hal yang sama berlaku pada cuaca. Perubahan ekstrim bisa saja terjadi, dan membuat waktu pendakian menjadi molor.
Baca Juga: Konsumsi 5 Makanan Sumber Energi Ini Sebelum Mendaki!Â
Itu tadi sekilas pengetahuan dan informasi tentang lama waktu mendaki gunung yang bisa dibagikan dalam artikel ini. Tentunya, artikel ini juga berniat untuk memberikan gambaran umum saja, dan pada akhirnya berapa lama waktu yang diperlukan akan tergantung beberapa faktor di atas. Jangan lupa untuk selalu menggunakan perlengkapan pendakian berkualitas dari Eiger Adventure, yang dapat diperoleh pada situs resminya di sini. Semoga agendamu berjalan lancar, dan selamat mendaki!