Mendaki merupakan salah satu aktivitas yang dinikmati pria maupun wanita, dan beberapa gunung telah membuka aksesnya bagi para pendaki. Mereka melakukannya karena mempunyai berbagai manfaat yang baik bagi kesehatan tubuh.
Manfaat ini diantaranya meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru, mengurangi stres, serta meningkatkan kekuatan otot kaki. Pada saat akan naik gunung, ada beberapa hal yang sangat penting Eigerian perhatikan dan persiapkan.
Salah satu dari sekian banyak persiapan ini adalah outfit atau busana yang hendak dipakai. Simak selengkapnya dalam pembahasan berikut ini.
Baca Juga : Komplit! Inilah Daftar Perlengkapan Naik Gunung yang Wajib Dibawa
Kemeja Flanel, Keren dan Memberikan Perlindungan pada Kulit
Menjadi salah satu outfit naik gunung paling klasik yang akan disebutkan dalam daftar singkat di artikel ini, namun memang kegunaannya benar-benar nyata. Selain bisa membantu menghangatkan badan, kemeja flanel yang bahannya tidak kaku juga bisa membantu kamu untuk terlindung dari sinar matahari saat pendakian siang hari.
Untuk OOTD? Tentu saja akan tetap tampak keren. Dipadukan dengan berbagai outfit lain, kemeja flanel bisa memberikan kesan tangguh, klasik, namun tidak kuno. Kamu bisa memilih lengan panjang atau lengan pendek, namun lebih direkomendasikan untuk kemeja flanel lengan panjang.
Rekomendasinya sendiri ada X-Rocktail LS Shirt (Rp 179.000), danTerra Venture LS Shirt (Rp 429.000).
Jangan Lupakan Pilihan Celana Berkualitas
Salah satu celana paling cocok untuk digunakan saat mendaki gunung, dari segi fungsional dan dari segi penampilan, adalah celana jenis kargo. Memang tidak kemudian pendaki mutlak menggunakan celana jenis ini, namun dari testimoni dan rekomendasi banyak pihak, celana kargo jadi jenis paling nyaman untuk digunakan.
Celana ini menyediakan fitur windproof dan waterproof dalam derajat tertentu, sehingga bisa memberikan perlindungan pada hawa dingin. Di waktu yang sama, saku yang banyak jadi salah satu kelebihan visual dan fungsional, sekaligus bisa menjamin kebebasan gerakan saat mendaki.
Rekomendasinya? Kamu bisa menggunakan Terra Venture Pants (Rp 699.000), Bhutan Pro Long Pants (Rp 19.000), atau Punegara Convertible Pants (Rp 369.000).
Berbagai Jenis Jaket Cocok untuk OOTD dan Menghangatkan Tubuh
Tentu saja dalam mendaki gunung kamu memerlukan jaket yang berkualitas dan bisa menghangatkan tubuh. Suhu pegunungan saat malam hari, atau bahkan siang hari di beberapa lokasi, tergolong sangat dingin. Tak jarang pendakian yang dilakukan malam hari sangat direkomendasikan menggunakan pakaian berlapis.
Pemilihan bahan jaket yang baik juga harus diperhatikan. Mulai dari ketebalan, kekuatannya menahan percikan air, kemampuannya menghangatkan tubuh, hingga fleksibilitas bahan yang digunakan. Hal ini secara langsung akan berpengaruh pada kenyamanan pendakian, sekaligus tentu modelnya agar kamu tetap tampil keren.
Salah satu rekomendasi yang bisa diberikan untuk jaket ini adalah Gotlander 2in1 Multi Jacket (Rp 999.000), untuk kamu kaum wanita tangguh, kamu juga bisa memasukkan opsi Mentaya 2in1 Jacket WS (Rp 949.000) yang kualitasnya sudah teruji
Sepatu Gunung, Perlindungan Terbaik Segala Medan dan Cuaca
Medan yang dilalui saat naik gunung tentu akan beragam. Mulai dari medan datar dengan jenis tanah, kemudian batuan, menanjak, berlumut, berair, lembap, hingga bahkan berpasir. Untuk tetap memiliki pijakan yang erat, kamu jelas harus menggunakan sepatu gunung yang berkualitas prima.
Sepatu naik gunung akan memiliki desain yang kokoh di bagian luar, namun cukup tebal dan nyaman di bagian dalam. Selain agar pendakian berjalan nyaman, bagian dalam ini juga ditujukan agar kaki tetap hangat. Bagian luar dengan bahan anti air atau kulit cukup tebal membantu agar kaki terlindungi lebih baik.
Tentu saja Eiger Adventure memiliki produk terbaik untuk urusan ini. Mulai dari X-Urban Raptor Shoes (Rp 999.000), Â Piranha Shoes (Rp 689.000), Cloudrun 2.0 Shoes yang ringan (Rp 279.500), hingga Lora MC Shoes untuk kamu wanita tangguh (Rp 1.019.000)
Baca Juga : Cara Mendaki Gunung Agar Tidak Cepat Lelah, Ada Rahasianya Lho!
Tentu saja sebenarnya masih ada cukup banyak rekomendasi outfit naik gunung dari Eiger Adventure sendiri. Mengingat produk dari Eiger merupakan produk pilihan yang dibuat dengan kualitas terbaik dan memperhatikan proses produksi ramah lingkungan pada beberapa serinya, Eiger berkomitmen menjadi partner terbaik dalam pendakian dan berbagai aktivitas luar ruang lainnya.
Beberapa perlengkapan lain, seperti misalnya tas gunung, juga bisa jadi pendukung outfit naik gunung yang keren. Bayangkan saja kombinasi antara produk-produk yang direkomendasikan di atas, dan disempurnakan dengan seri tas terbaru dari Eiger Adventure Ecosavior 45 Rucksack yang keren dan berkapasitas besar, akan tampak keren dan sempurna bukan?
Beberapa outfit naik gunung di atas jelas bisa kamu dapatkan di Eiger Adventure secara langsung. Berbelanja online maupun langsung mendatangi store terdekat dari lokasi kamu, kamu akan disambut dengan stok barang lengkap serta harga yang menarik. Jadi temukan outfit terbaik untuk naik gunung, baik dari segi tampilan dan fungsional di website Eiger Adventure official, dan nikmati perjalanan pendakian yang kamu akan lakukan!