HomeTips & TrickTraveling10+ Tips Aman Solo Trip Kemanapun Tetap Seru & Berkesan!

10+ Tips Aman Solo Trip Kemanapun Tetap Seru & Berkesan!

Cara terbaik untuk mengeksplor lokasi baru, belajar dan memahami budaya lain, dan membuat kenangan tak ternilai adalah dengan traveling. Baik itu solo trip atau open trip sama-sama hal yang menyenangkan bagi traveler untuk menikmati perjalanan. Traveling sendiri bermanfaat dalam banyak hal, begitu juga dengan open trip memiliki keuntungan. 

Penasaran apa perbedaan solo trip dan open trip serta bagaimana tips melakukan traveling sendiri baik di dalam maupun luar negeri? Yuk simak ulasan berikut ini sebelum kamu bersiap untuk packing!

Poin-Poin Perbedaan Solo Trip dan Open Trip

Ada banyak faktor yang membedakan antara dua gaya traveling ini serta pertimbvangan yang mempengaruhi keputusan seseorang untuk memilih satu di antaranya. Mulai dari selera pribadi, budget, dan experience yang diinginkan.

1. Mengapa Memilih Solo Trip dan Open Trip?

Sebagai gambaran awal, solo traveling dapat memberikan lebih banyak kemandirian, lebih fleksibel, peluang untuk self-growth, bertemu banyak orang baru, dan berbaur dalam budaya baru yang ditemui. 

Solo traveling atau jalan-jalan mandiri artinya kamu harus bisa mengatur semua hal terkait perjalanan tanpa bantuan siapa pun. Mulai dari riset mandiri tentang destinasi liburan, mencari tempat penginapan, kuliner, aktivitas apa saja yang akan dilakukan, hingga transportasinya. 

Beda halnya dengan solo travel, open trip yaitu liburan yang dilakukan dalam grup bersama orang-orang baru yang bahkan belum pernah kamu kenal sebelumnya. Tidak sama dengan solo travel yang semuanya serba mandiri, open trip diselenggarakan dan diatur oleh penyelenggara terpercaya. 

Mulai dari merancang itinerary mulai dari keberangkatan hingga pulang, persiapan akomodasi, tempat makan, dan transportasi, semua sudah ditangani oleh pihak pengelola. Jadi istilahnya kamu cukup mempersiapkan diri, membawa segala perlengkapan pribadi, dan menikmati perjalanan tanpa memusingkan hal apapun.

2. Aspek kebebasan

Seperti yang sudah dijelaskan, dalam setiap perjalanan open trip, seluruh itinerary sudah diatur oleh pihak penyelenggara yang berpengalaman. Dipastikan semua jadwal kegiatan liburan akan berjalan mulus sesuai dengan yang sudah direncanakan. 

Namun di sisi lain, mungkin kamu merasa kurang bebas dalam hal memilih destinasi yang ingin dikunjungi karena tidak masuk daftar itinerary. Bisa saja kamu perlu nego terlebih dahulu dengan pihak penyelenggara.

Sementara itu, dalam solo traveling, kamu bebas memilih destinasi dan aktivitas apapun yang ingin dilakukan di tempat tujuan. Intinya jadwal lebih fleksibel jika sewaktu-waktu kamu berubah pikiran dan ingin merubah jadwal. 

3. Segi Biaya yang Dikeluarkan

Semua hal tersebut juga terkait dengan biaya yang harus kamu keluarkan. Dengan solo travel, kamu bisa mengontrol biaya yang akan dikeluarkan sesuai budget yang dimiliki. Karena memilih dan mengatur semuanya sendiri, jadi pastinya biaya yang dikeluarkan sudah sesuai dengan kemampuannya. Namun begitu, kamu perlu menyiapkan dana darurat, ya.

Sementara untuk open trip sebenarnya juga menjadi pilihan yang lebih hemat dalam liburan dan kamu tak perlu pusing mengalokasikan anggaran. Umumnya semua biaya yang dikeluarkan bersama akan dibagi rata dengan anggota trip yang lainnya. Biasanya juga akan ada harga penawaran khusus jika reservasi hotel atau tempat wisata dilakukan dalam grup.

4. Sisi Keamanannya

Berlibur sendirian ke tempat baru tentu menjadi tantangan bagi para pelaku solo trip. Selain menjaga keselamatan barang-barang yang kamu bawa, selama solo travel, keselamatan diri harus benar-benar kamu jaga. 

Di sisi lain, kamu mungkin tidak perlu begitu khawatir terkait keamanan jika bergabung dengan open trip. Hal ini karena ada guide dan teman-teman baru yang bisa membuatmu merasa lebih nyaman dan aman. 

Baca juga: 6 Destinasi travel Bucket List untuk 2024

Tips Aman Melakukan Solo Trip Baik ke Dalam maupun Luar Negeri

Jika Eigerian memiliki agenda solo traveling baik tujuannya di dalam maupun luar negeri, sebaiknya kamu simak beberapa tips aman melakukannya.

  1. Selalu lakukan riset dan membaca review sebanyak-banyaknya terkait destinasi liburan yang akan kamu tuju. 
  2. Sebaiknya jangan membatasi diri dengan jadwal perjalanan yang kamu buat. Dalam solo traveling, mengubah rencana dan jadwal perjalanan sangat memungkinkan.
  3. Jika tetap ingin on budget, pilih penerbangan dan hotel sesuai dengan anggaran yang dimiliki.
  4. Kurangi biaya yang tidak diperlukan selama traveling agar tetap bisa berhemat.
  5. Pilihlah tempat-tempat yang sudah terjamin keamanannya, jangan ambil risiko mengunjungi lokasi yang terkenal tidak aman.
  6. Kemasi dan selalu jaga semua perlengkapan dan barang-barang berharga, mulai dari tas, kamera, ponsel, uang tunai, dan lain-lain.
  7. Tetap percaya diri, yakin, dan berpikiran terbuka dalam menghadapi situasi tak terduga selama perjalanan. 
  8. Jangan sungkan bertanya kepada orang selama perjalanan, namun tetap waspada kemungkinan scam dan penipuan.
  9. Agar tidak merasa terisolasi, asah kemampuan bersosialisasi dengan berbincang bersama warga lokal yang memungkinkan kamu belajar budaya baru dan mendapat insight yang bermanfaat.
  10. Miliki dan simpan berbagai kontak darurat pihak berwajib, teman-teman, keluarga, yang bisa kamu mintai pertolongan apabila terjadi hal-hal buruk yang menimpa.

Baca juga: 10 Tips Backpacker ke Luar Negeri untuk pemula, Pasti Bisa!

Amankan Travelingmu dengan Menggunakan Produk EIGER Adventure

Masing-masing dari pilihan traveling dalam grup maupun solo trip, memiliki keuntungan dan kekurangannya. Tak perlu memaksakan karena setiap orang memiliki kebutuhan dan juga prioritasnya sendiri-sendiri. 

Apapun pilihan gaya liburanmu, hal paling penting adalah mampu beradaptasi, menghormati budaya setempat, serta mempersiapkan semua kebutuhan perlengkapan traveling. Ada berbagai macam produk dari EIGER Adventure yang siap menemani setiap traveling-mu kemana pun. 

EIGER FLECKEN HAT 1.0

Ingin pakai topi dengan dua gaya sekaligus selama traveling? EIGER Flecken bisa jadi pilihanmu!

Topi ini bisa digunakan kedua sisinya, jadi kamu tak perlu bingung untuk mix and match. Untuk tampil ceria, kamu bisa pakai topi dengan bagian motif printing yang colorful. Di sisi lain, untuk tampil elegan, tunjukkan warna solid yang klasik.

EIGER Kavery 1.0 Low Cut Shoes

Butuh sepatu yang nyaman untuk sehari-hari dan traveling? EIGER Kavery 1.0 Low Cut Shoes bisa jadi pilihannya! Sepatu ini memiliki desain klasik berbobot ringan dengan material kulit suede di bagian atas yang makin buatmu tampil stylish. 

terbuat dari material breathable dan daya evaporasi tinggi yang mampu menguapkan kelembapan sehingga bikin kaki tetap kering dan nyaman. Pada bagian outrsole-nya, Kavery menggunakan bahan EVA dan rubber. Ada tiga opsi warna yang bisa dipilih, balck, grey, dan brown. 

EIGER Skyros Sandals

EIGER Skyros Sandals siap menemani setiap langkah petualanganmu. Sandal ini dibuat dengan pengaturan tali di bagian upper strap agar bisa disesuaikan dan lebih nyaman di kaki.

Tidak hanya itu, langkahmu jadi fleksibel dengan adanya Outsole Vibram, yang memberikan traksi kuat di permukaan basah maupun kering dan anatomical footbed yang mampu mengurangi rasa sakit di kaki.

Skyros Sandals tersedia dalam 3 warna yang bisa kamu pilih, yaitu black, tan, dan olive.

Untuk berbelanja produk Eiger Adventure, Eigerian bisa mendatangi gerai resmi terdekat atau langsung pada situs resmi Eiger Adventure ini. Harga terbaik, opsi pembayaran yang lengkap, gratis ongkir, serta jaminan kualitas produk ori bisa kamu dapatkan. Segera persiapkan trip menyenangkan ke destinasi impianmu sekarang!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru