HomeTips & TrickLifestyleSudah Tahu Fungsi Tas Pinggang dan Bagaimana Tips Memilihnya?

Sudah Tahu Fungsi Tas Pinggang dan Bagaimana Tips Memilihnya?

Meskipun Fungsi Tas Pinggang pada umumnya berbentuk minimalis, namun manfaat yang bisa didapatkan banyak sekali, lho. Tas jenis ini juga lebih memudahkan kita dalam membawa barang berharga sehingga lebih nyaman. Saat ini, tas pinggang dengan fitur tahan air atau waterproof banyak digemari, terlebih bagi mereka yang sering melakukan kegiatan di luar ruangan. Tas jenis ini sebenarnya sudah populer di era 90-an. Kini, tas pinggang kembali hadir meramaikan dunia fashion dengan model yang lebih trendy dan keren.

Mau tahu rekomendasi tas pinggang yang memiliki banyak manfaat namun tetap keren saat digunakan? Mari kita simak bersama, rekomendasi tas pinggang terbaik di bawah ini.

Fungsi Tas Pinggang

Tips Memilih Tas Pinggang Terbaik dari Eiger

tas pinggang

Tas pinggang dari Eiger tampil dalam berbagai tipe dan fungsi yang semuanya memiliki kualitas sangat baik. Agar Eigerian tidak bingung, berikut ini adalah beberapa poin yang dapat kita jadikan pedoman saat memilih tas pinggang.

1. Pilih tas berdasarkan aktivitas

Agar Fungsi Tas Pinggang lebih maksimal, sebaiknya kita memilih tas berdasarkan jenis aktivitas yang kita lakukan. Eiger telah mengkategorikan dalam tiga seri tas pinggang, yaitu 1989, Mountaineering, dan Riding. Eiger 1989, adalah kategori tas kekinian yang cocok untuk kegiatan sehari-hari. Seri ini memiliki model yang lebih dinamis, sehingga dapat disesuaikan dengan berbagai gaya berpakaian kita. Perpaduan warna yang diusung pada seri ini juga memberikan kesan yang modern. 

Selanjutnya ada Eiger Mountaineering, yang dirancang untuk Eigerian yang aktif bergerak. Didukung dengan material yang kuat dan desain yang aerodinamis, tas seri ini akan mendukung mobilitas kita. Pastinya, seri ini sangat cocok dibawa olahraga atau beraktivitas di luar ruangan. Sedangkan Eiger Riding, ideal untuk menemani Eigerian saat berkendara jauh maupun dekat. Fungsi Tas Pinggang seri Riding ini dibuat dengan desain dan bahan yang akan membuat kita merasa nyaman saat berkendara. Beberapa di antaranya juga dirancang dengan desain yang ramping, sehingga tidak akan mengganggu perjalanan. Untuk berkendara sehari-hari atau menempuh perjalanan jauh seperti touring, tas seri ini tentu saja menjadi pilihan yang terbaik. 

2. Sesuaikan tipe tas dengan kebutuhan

Setelah mengetahui seri tas pinggang, kini saatnya kita mengetahui tipe-tipenya. Secara umum, ada dua tipe tas pinggang yang ditawarkan oleh Eiger yaitu regular waist bag dan technical waist bag. Regular Waist Bag memiliki desain simple yang pas untuk berbagai kegiatan, dan terlihat lebih universal. Tas ini sangat mudah disesuaikan dengan berbagai kegiatan dan gaya berpakaian kita.

Sedangkan Technical Waist Bag memiliki desain yang kuat, cocok untuk Eigerian yang mobilitasnya tinggi. Berbeda dengan Regular Waist Bag, Technical Waist Bag Eiger memiliki banyak ruang penyimpanan yang cocok digunakan untuk kegiatan yang memiliki banyak jenis peralatan. Tas jenis ini juga memiliki daya tahan yang kuat, sehingga sangat ideal untuk menemani Eigerian menempuh perjalanan jauh.

3. Perhatikan fitur waterproof

Bagi Eigerian yang sering melakukan aktivitas di luar ruangan, pertimbangkan tas yang anti air atau waterproof. Pasalnya, tas yang dilengkapi dengan fitur ini tidak akan mudah menyerap air. Jadi, barang bawaan akan tetap aman ketika kita melakukan kegiatan di luar.

Baca juga: Mencari Aksesoris Pria untuk Digunakan? Klik Di Sini!

Rekomendasi Tas Pinggang Terbaik dari Eiger

tas pinggang

1. EIGER BRIG SLIM WAIST R WAIST BAG

Brig Slim Waist R Bag adalah tas pinggang kecil yang sangat cocok digunakan untuk beraktivitas sehari-hari. Sebagian besar tas ini terbuat dari material polyester daur ulang, sehingga lebih ramah lingkungan. Dilengkapi dengan water repellent finish untuk menahan cipratan air ringan, tas ini juga memiliki kompartemen utama dengan organizer dan saku depan untuk menyimpan perlengkapan kita.

2. EIGER NATIVER WAIST BAG

Nativer Waistbag juga menjadi salah satu tas pinggang terbaik dari Eiger. Tas ini dilengkapi dengan fitur kompartemen utama dengan saku dalam dan saku depan untuk menyimpan perlengkapan ringan. Memiliki desain bukaan atas, tas ini sangat compact dan praktis. Tas ini terbuat dari bahan water repellent (tidak mudah ditembus air atau hujan dengan intensitas ringan).

3. EIGER GRAPNEL PACKABLE WAIST 3L

Grapnel Packable Waist 3L adalah tas kecil dan praktis yang cocok digunakan untuk memuat perlengkapan traveling kita. Tas ini dapat dilipat menjadi ukuran lebih kecil, sehingga sangat mudah dibawa kemana saja, atau dimasukkan ke dalam tas lainnya. Tas ini juga dilengkapi dengan kompartemen utama dengan saku dalam, serta beberapa saku di bagian depan dan belakang untuk menyimpan perlengkapan yang sering diakses. 

4. EIGER DETOUR WAIST BAG 3L

Detour Waist Bag 3L adalah tas pinggang yang praktis digunakan dalam aktivitas sehari-hari maupun untuk bepergian. Tas ini memiliki kompartemen utama dengan saku dalam, serta kompartemen depan dengan bukaan atas. Dilengkapi juga dengan saku di bagian depan yang dapat digunakan untuk menyimpan barang-barang kecil yang sering kita gunakan.

5. EIGER WANDERDRIFT 4.0 WAIST

Wanderdrift 4.0 Waist Sling juga cocok digunakan untuk traveling dan beraktivitas sehari-hari. Tas model bukaan atas ini dilengkapi dengan kompartemen utama dengan organizer untuk menyimpan barang bawaan. Tas ini dilengkapi juga dengan saku depan yang dapat digunakan untuk menyimpan barang-barang yang sering digunakan.

Baca juga: 4 Tips Memilih Sepatu Hiking dan Rekomendasinya untuk Eigerian!

TFungsi Tas Pinggang memang cenderung distereotipkan dengan tas untuk pria, namun saat ini wanita juga sedang digandrungi dengan tas jenis ini. Ada banyak selebriti dunia yang memakai tas jenis ini dengan gayanya yang stylish. Tak heran jika tas ini lantas menjadi primadona di kalangan wanita juga. Cek koleksi tas pinggang Eiger selengkapnya, di Eiger Adventure Official Website. Eigerian bisa bebas pilih dan belanja online dengan sangat mudah.

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru