HomeTips & TrickTravelingArti Peak Season dan Perbedaannya dengan High Season

Arti Peak Season dan Perbedaannya dengan High Season

Setelah terus melakukan berbagai rutinitas sehari-hari kamu pasti merasa lelah dan penat bukan. Nah liburan memang jadi salah satu cara paling jitu untuk melepas stress akibat rutinitas yang menjemukan. 

Pertanyaan-pertanyaan seperti “Kira-kira waktu yang tepat untuk liburan kapan ya?” atau “Liburan akhir tahun di Indonesia enaknya kemana?” akan muncul seiring rasa jenuh yang terus mengganggu. Jadi kapan nih kamu akan liburan?

Sebelum memutuskan destinasi wisata liburan, penting bagi kamu untuk ketahui kapan waktu yang cocok untuk liburan. Ada tiga istilah musim liburan yang perlu banget kamu tahu. Low season, high season dan  peak season. 

Low Season

Untuk kamu yang ingin berlibur dengan tenang, bisa pilih Low Season. Low season adalah musim rekreasi yang sepi pengunjung. Di Indonesia sendiri biasanya low season mulai bulan September hingga Desember dan pertengahan  Januari sampai April. 

Musim liburan low season ini cocok banget untuk kamu yang ingin tetap berhemat saat liburan. Ketika low season, harga tiket transportasi seperti kereta, pesawat, dan lainya lebih murah dari biasanya. Akomodasi juga jadi relatif terjangkau karena biasanya terdapat banyak promo khusus. 

High Season

High Season sendiri adalah liburan yang peminatnya lumayan banyak jika dibandingkan saat low season. Pada saat libur high season lazimnya tiket transportasi baik udara maupun darat seperti penerbangan,  kapal laut, kereta api cenderung akan naik. Demikian juga harga kamar hotel, villa atau penginapan terutama pada kota – kota yang memiliki destinasi wisata yang populer.  

Jika ingin menikmati liburan pada musim High Season Eigerian perlu menyiapkan budget lebih besar ya, karena kenaikan akomodasi dan transportasi biasanya hampir 30-50%. Namun hal yang menarik pada musim high season ini, beberapa objek wisata membuat event-event dadakan yang menarik. High season ini biasanya dimulai dari Juni sampai pertengahan September. Bulan agustus adalah klimaks dari High Season yang merupakan musim liburan untuk para wisatawan mancanegara.

Peak Season

Nah musim puncak liburan disebut juga peak season. Saat peak season, berbagai tempat wisata akan sangat ramai dan penuh pengunjung. Baik wisata alam, wisata pendidikan, wisata konservasi dan lain lain. Lonjakan wisatawan ini dikarenakan karena musim liburan anak sekolah, dan libur akhir tahun yang berlangsung secara bersamaan. 

Liburan saat peak season ini juga perlu menyiapkan budget lebih besar loh Eigerian. Karena berbagai harga tiket akan mengalami kenaikan bahkan hingga 250% dari harga biasanya. Periode puncak high season adalah hari natal yaitu di tanggal 20 Desember – 10 Januari. Ada berbagai tips loh saat melakukan liburan di Peak Season. Yuk simak artikelnya lebih lanjut! 

Tips Liburan Saat Peak Season 

Di masa liburan ini, tempat wisata sedang ramai-ramainya. Harga tiket transportasi tinggi, mencari akomodasi juga sulit. Eits tapi tenang EIGER punya tips liburan saat peak season loh. 

  1. Persiapkan Dengan Matang! 

Persiapkan segala kebutuhan liburanmu ya Eigerian, buat lah checklist mengenai apa saja yang perlu kamu persiapkan. Berbagai kebutuhan  yang harus siapkan dari jauh-jauh hari seperti dana liburan, moda transportasi, pakaian, asuransi perjalanan dan lain-lain. Semua hal ini wajib ada demi kenyamanan selama liburan.  

  1. Beli Tiket Transportasi dan Akomodasi Jauh Jauh Hari 

Harga tiket transportasi dan akomodasi di peak season akan melambung jauh berkali-kali lipat. Atasi kenaikan harga dengan beli tiket jauh-jauh hari. Sulit memang berburu tiket murah, ada tantangannya sendiri. Maka dari itu, waktu terbaik berburu tiket adalah 6-8 minggu sebelum hari keberangkatan. Pesanlah tiket secara online, kamu bisa memanfaatkan fitur untuk membandingkan harga dan dapatkan promo yang tersedia. 

  1. Bawa Bekal Makanan

Ketika peak season, bukan hanya akomodasi dan transportasi yang harganya melonjak tinggi, namun  juga harga makanan dan minuman di tempat wisata selalu melambung lebih tinggi. Untuk mengantisipasinya, kamu bisa membawa bekal atau makanan ringan yang bisa dimakan saat diperjalanan atau ketika sampai di tempat wisata nanti.

Baca Juga: Itinerary Bisa Bikin Liburan Lebih Asyik dan Anti Ribet

Dapatkan Outfit Liburanmu Dari EIGER

Jangan lupa abadikan momen liburanmu bersama keluarga atau teman terkasih. Tentunya saat mengabadikan momen tersebut kamu harus terlihat keren dan trendi. Gunakan outfit terbaik dari EIGER yuk. 

Mulai dari jaket, rompi, kemeja,kaos dan atasan keren lainya. Dapatkan juga berbagai jenis celana yang bisa kamu gunakan untuk kegiatan outdoor. Di website resmi EIGER juga tersedia berbagai kebutuhan untuk liburan lainya loh. Yuk cek sekarang dan dapatkan harga terbaiknya! 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments

Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Daftar Menu Makanan dan Cara Tepat Mengolahnya Saat Mendaki
Syamsul Alam Habibie Sahabu on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru
Rensi Gabrilla Renanda Aan Claudia on Promo 2.2 Seru Belanja Outfit Riding Terbaru